Kapan Cyberpunk 2077 Bisa Diunduh dan Dimainkan di Indonesia?

- Setelah ditunda berkali-kali, game Cyberpunk 2077 dipastikan bakal dirilis pada 10 Desember mendatang.
Game teranyar bikinan CD Projekt RED (CDPR) bakal tersedia untuk Windows (PC), PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, dan Google Stadia.
Beberapa hari sebelum tanggal peluncuran, CDPR kini mengungkap informasi seputar kapan sebenarnya game tersebut bisa dimainkan di seluruh wilayah di penjuru dunia. Hal tersebut disampaikan via akun resmi @CyberpunkGame di Twitter.
The wait is almost over!
If you're looking to play #Cyberpunk2077 as soon as it's available, here's a map with global release timings.
For PC and Stadia players, the release is simultaneous and scheduled for midnight GMT, and for all console players – midnight local time. pic.twitter.com/W0QLIFAhH1
— Cyberpunk 2077 (@CyberpunkGame) December 3, 2020
Apabila menilik gambar yang menyertai postingan di atas, waktu rilis di Indonesia sebenarnya tidak dicantumkan secara gamblang.
Namun, jika mengacu pada wilayah terdekat, yaitu Singapura, maka pengguna asal Indonesia bisa langsung memainkan Cyberpunk 2077 (versi PC) pada 10 Desember mendatang, tepat pukul 07.00 WIB, alias satu jam lebih awal dari waktu Singapura (SGT).

Meski demikian, CDPR bakal mengizinkan para pembeli Cyberpunk 2077 untuk mengunduh game tersebut terlebih dahulu, sehingga nantinya bisa langsung dimainkan di tanggal peluncuran.
Khusus versi PC, periode yang biasa dijuluki preload ini bakal dibuka pada 7 Desember mendatang, tepat pada pukul 12.00 CET (18.00 WIB) di GOG, dan 17.00 CET (23.00 WIB) di Steam dan Epic Games Store.
Lantas, bagaimana dengan Cyberpunk 2077 versi konsol?
Berdasarkan keterangan yang tercantum di bagian kiri bawah pada ilustrasi gambar di atas, pengguna konsol (PS4, PS5, Xbox One, dan Xbox Series X/S) bisa langsung memainkan Cyberpunk 2077 pada 10 Desember, tepat pukul 00.00 WIB.
Adapun game tersebut sudah bisa diunduh di Xbox One dan Xbox Series X/S sejak 3 Desember kemarin, tepat pukul 23.00 WIB.
Sedangkan pengguna PS4 dan PS5 bisa mengunduh Cyberpunk 2077 dua hari sebelum tanggal rilisnya, yakni pada 8 Desember mendatang, tepat pukul 00.00 WIB.
Baca juga: 7 Game Seru yang Rilis Desember 2020, Ada Cyberpunk 2077
Harga Cyberpunk 2077
Nah, meski belum dirilis, para pemain ternyata sudah bisa meminang game Cyberpunk 2077 di platform favoritnya masing-masing jauh-jauh hari.
Namun, berbeda dengan kanal pemesanan yang sudah dibuka sejak berbulan-bulan lalu yang hadir dalam beberapa edisi, CDPR tampaknya kini hanya menghadirkan satu edisi Cyberpunk 2077 saja, yaitu versi reguler (Standard Edition). Berikut daftar harganya:
- Cyberpunk 2077 - Rp 699.999 (PC via Steam)
- Cyberpunk 2077 - 48,99 dolar AS/sekitar Rp 692.000 (PC via GOG)
- Cyberpunk 2077 - 49 dolar AS/sekitar Rp 693.000 (PC via Epic Games Store)
- Cyberpunk 2077 - Rp 740.000 (PS4/PS5)
- Cyberpunk 2077 - 59,99 dolar AS/sekitar Rp 850.000 (Xbox One/Xbox Series X/S)
Tertarik? Pengguna bisa memesan game tersebut di situs resmi Cyperpunk.net yang bisa diakses di tautan berikut.
Baca juga: Ini Daftar Game Android Terbaik 2020 Pilihan Google
Terkini Lainnya
- Tanggal "Legal Day One" Efektif Hari Ini, Operator Seluler XLSmart Beroperasi
- SSD Samsung 9100 Pro dan Pro Heatsink Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 3 Jutaan
- 7 Hal yang Perlu Diketahui soal Aktivasi MFA ASN
- Tablet Samsung Galaxy Tab S10 FE Series Siap Masuk Indonesia
- Cara Bikin Foto AI Main PS Bareng Artis via ChatGPT yang Ramai di Medsos
- HP Android Honor Power Meluncur, Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh
- Ketika HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia
- Mark Zuckerberg Terancam Kehilangan Instagram dan WhatsApp
- 3 Cara Cek HP Support eSIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Pasar Ponsel Dunia Tumbuh Awal 2025 berkat Ponsel Samsung dan Apple Ini
- Ini Kelebihan dan Kekurangan e-SIM Dibanding Kartu SIM Seluler Fisik
- iPhone XS Masih Layak Dibeli Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Sony Pangkas Harga Game PS4 hingga 80 Persen, Ini Daftarnya
- Pengguna Android Bisa Unggah Foto dan Video ke Google Street View
- Dilema Pekerja Keamanan Siber, Banyak Dicari tapi Syarat Berlebihan
- Pre-order PlayStation 5 di Indonesia Bakal Diundi?
- Spesifikasi Serta Harga iPhone 12 dan iPhone 12 Mini di Indonesia