Huawei Mate 40 Pro Cetak Rekor Skor Foto DxOMark
- Ponsel-ponsel bikinan Huawei bisa dibilang langganan bertengger di urutan teratas ranking DxOMark, situs benchmark kamera dan perangkat digital imaging.
Mate 40 Pro yang baru saja dirilis pun tak terkecuali. Smartphone ini mengembalikan nama Huawei di urutan teratas, menggeser Mi 10 Ultra dari Xiaomi yang sebelumnya menduduki posisi tersebut.
Skor Mate 40 Pro sebesar 136 poin mencatat rekor tertinggi di pengujian kamera ponsel DxOMark. Demikian juga skor fotonya yang sebesar 140 poin. Sementara, skor untuk zoom dan video, masing-masing adalah 88 poin dan 116 poin.
DxOMark menyoroti kemampuan Mate 40 Pro menangkap nilai tonal dalam rentang iluminasi (dynamic range) yang luas. Jepretan ponsel ini memperlihatkan lebih banyak detail di area gelap (shadows) dan area terang (highlights) pada gambar.
Baca juga: Huawei Mate 40, Mate 40 Pro, dan Mate 40 Pro Plus Resmi Meluncur
Mate 40 Pro pun diberi julukan "dynamic range monster" oleh situs tersebut. Menurut DxOMark, kamera Mate 40 Pro mampu menghasilkan foto dengan detail tinggi dan noise rendah, termasuk dalam kondisi low-light.
"Selain itu, Mate 40 Pro menjaga tangkapan dynamic range yang luas di semua tingkat cahaya. Kompetitornya banyak yang bisa merekam gambar dengan detail highlights dan shadow yang bagus di kondisi terang, tapi kesulitan saat remang-remang," tulis DxOMark.
Selain dynamic range, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari DxOMark, Selasa (26/10/2020), Mate 40 Pro juga menunjukkan peningkatan dibanding ponsel Huawei sebelumnya, P40 Pro, dalam hal rendering warna.
Menurut DxOMark, warna-warna dari kamera Mate 40 Pro ditampilkan dengan white balance yang akurat dan sedap dipandang di semua situasi. Color cast yang biasanya sedikit mengganggu di kamera P40 Pro, tak ditemukan di Mate 40 Pro.
Satu kelemahan kamera Mate 40 Pro adalah depth of field yang tipis, karena menggunakan sensor berukuran besar, dengan aperture lensa yang besar pula.
Akibatnya, obyek lain yang terpaut jarak dari obyek yang menjadi pusat fokus bisa agak buram, karena berada di luar bidang tajam.
Baca juga: Huawei Resmikan Petal Search, Mesin Pencari Saingan Google
Skenario semacam ini bisa terjadi saat berfoto beramai-ramai, misalnya ketika orang-orang dalam frame ada di posisi yang berbeda jarak. Juga foto turis dengan atraksi di latar belakang.
Mate 40 Pro sendiri dibekali dengan tiga kamera belakang. Kamera utamanya (wide) beresolusi 50 MP dengan sensor 1/1,28 inci dan lensa f/1.9 23mm (ekuivalen full-frame).
Kamera ultra wide memiliki resolusi 20 MP dengan sensor 20 MP 1/1,54 inci dan lensa f/1.8 18mm. Kemudian, kamera telefotonya beresolusi 12 MP dengan sensor 1/3.56 inci dan lensa f/3.4 125mm.
Di bagian depan terdapat kamera selfie beresolusi 13 MP dengan sensor 1/2,8 inci dan lensa f/2.4 18mm, berikut kamera ToF untuk mengukur jarak obyek.
DxOMark memberikan penilaian secara terpisah untuk kamera selfie. Adapun hasil pengujian rangkaian kamera belakang Mate 40 Pro dapat dilihat di situs DxOMark di tautan berikut.
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Daftar Ponsel dengan Layar dan Kamera Terbaik 2020
- Cara Mengubah Font WhatsApp dan Instagram Tanpa Instal Aplikasi Lain
- 21 Aplikasi Android Ini Sebaiknya Dihapus
- Cara Mudah Bersih-bersih RAM di Ponsel Android dan iPhone
- Upload Foto ke Instagram Bisa Tanpa Buka Aplikasi, Begini Caranya