cpu-data.info

Pre-order PS5 Kacau, Sony Minta Maaf

Informasi harga resmi PS5.
Lihat Foto

- Sony resmi mengumumkan periode pemesanan (pre-order) PlayStation 5 ( PS5) beberapa hari lalu. Konsol next-gen ini dapat dipesan melalui beberapa retailer besar di sejumlah negara.

Namun, proses pemesanan konsol rupanya tidak berlangsung dengan lancar. Banyak pengguna yang mengeluh tidak dapat mengakses halaman pre-order. Beberapa bahkan mengaku tidak dapat memesan konsol penerus PS4 itu karena kehabisan stok.

Terkait kekacauan tersebut, Sony meminta maaf ykepada para pengguna. Pernyataan tersebut disampaikan secara terbuka melalui akun Twitter PlayStation. "Jujur saja, pre-order PS5 semestinya dapat berjalan jauh lebih lancar. Kami mohon maaf untuk itu," tulis Sony.

Baca juga: Sony Sebut PS5 Bisa Jalankan Hampir Semua Game PS4

Sony pun berjanji untuk menambah stok dan kembali membuka sesi pre-order PS5 dalam waktu dekat. "Dalam beberapa hari ke depan, kami akan merilis lebih banyak konsol PS5 melalui sesi pre-order, retailer akan membagikan informasi selengkapnya," lanjut Sony.

Situs tumbang, stok habis

Masalah berawal ketika para peritel rekanan, termasuk Walmart dan Amazon memutuskan membukakeran pre-order konsol PS5 pada 17 September 2020, satu hari lebih awal dari yang seharusnya dijadwalkan oleh Sony.

Mengetahui hal tersebut, para peminat PS5 langsung menyerbu laman-laman pre-order. Walhasil, situs peritel bertumbangan, stok konsol pun ludes dalam hitungan menit meski sempat ditambah oleh sebagian peritel.

Baca juga: Resmi, Ini Harga dan Jadwal Kehadiran PlayStation 5

Pemesan juga mendapat notifikasi bahwa kiriman PS5 mungkin akan terlambat datang lantaran tingginya angka permintaan.

Konsol PS5 sendiri terdiri dari dua versi. Pertama adalah PS5 Standard Edition atau yang dibekali dengan laci (slot drive) cakram (disc) Blu-ray fisik. Harganya 499 dolar AS atau sekitar Rp 7,3 juta.

Kedua, PS5 Digital Edition yang tidak dilengkapi dengan laci cakram, dijual dengan harga 399 dolar AS (Rp 5,9 juta).

Kedua model PS5 tersebut bakal diluncurkan bersamaan pada 12 November mendatang di Amerika Serikat, Jepang, Kanada, Meksiko, Australia, Selandia Baru, dan Korea Selatan. Sepekan setelahnya, pada 19 November, PS5 akan menyusul diluncurkan di seluruh dunia.

Baca juga: Perbandingan Spesifikasi dan Harga PS5, Xbox Series X, dan Xbox Series S

Selain Sony, Microsoft juga akan membuka pre-order dari konsol terbarunya, yakni Xbox Series X dan Xbox Series S, pada hari ini, Selasa (22/9/2020) sebagaimana dihimpun KompasTekno dari The Verge, Selasa (22/9/2020).

Serupa dengan PS5 Standard Edition, Xbox Series X akan dijual dengan harga 499 dollar AS (7,3 juta). Kemudian sang adik, yakni Xbox Series S, akan memiliki banderol sebesar 299 dollar AS (Rp 4,4 juta).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat