cpu-data.info

Penampakan LG Wing, Ponsel dengan Layar Kedua yang Bisa Diputar

Penampakan ponsel dua layar LG Wing dalam sebuah video.
Lihat Foto

- Beberapa bulan belakangan, LG dikabarkan tengah menyiapkan sebuah smartphone Android dengan kode nama "Wing". Penampakan smartphone tersebut akhirnya muncul dalam sebuah video.

LG Wing memiliki layar kedua dengan ukuran lebih kecil dibanding layar utama. Layar kedua ini berkonsep flip dan bisa dibuka dengan gerakan memutar.

Dalam video yang didapatkan Android Authority, layar kedua tersebut bisa disejajarkan dengan layar utama atau dipasang dengan formasi seperti huruf "T" sebagaimana ponsel lawas T-Mobile Sidekick.

Baca juga: LG Q92 Meluncur dengan Snapdragon 765G dan Empat Kamera

Masing-masing layar bisa membuka aplikasi yang berbeda. Tampak dalam video, layar utama membuka aplikasi peta sementara layar sekunder membuka aplikasi musik dan menerima notifikasi.

Dengan kata lain, laayr kedua LG Wing bisa digunakan untuk multitasking. Tidak ada punch hole atau poni di kedua layar tersebut. Namun, layar kedua memiliki bingkai cukup tebal.

Layar utama LG Wing berdiagonal 6,8 inci sementara layar kedua berukuran 4 inci. Belum diketahui chip jenis apa yang akan mengotaki perangkat ini. Tapi kemungkinan antara Snapdragon 765 atau 765G.

Sementara spesifikasi lain, juga masih belum terkuak. Bisa dipastikan ponsel dual layar ini akan mendukung konektivitas 5G.

Baca juga: LG K31 Meluncur dengan Chipset Helio P22

Ini bukan kali pertama LG memperkenalkan smartphone dual layar. Sebelumnya LG memperkenalkan LG V60 Thinq 5G dual screen dengan desain yang berbeda.

Belum diketahui kapan LG akan meluncurkan smartphone barunya ini dan berapa kira-kira harga yang dibanderol. Dirangkum KompasTekno dari Android Authority, Sabtu (29/8/2020), munculnya video ini menandakan peluncurannya tidak akan lama lagi.

Kemungkinan, LG Wing akan diluncurkan pada bulan September atau November. Penampakan LG Wing bisa dilihat di video di tautan berikut.

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat