Xiaomi Potong Harga Redmi 8, Redmi Note 8, dan Redmi 8A Pro
- Merayakan ulang tahun ke-10, Xiaomi Indonesia memberikan potongan harga khusus untuk pembelian ponsel Redmi 8, Redmi Note 8, dan Redmi 8A Pro.
Harga ketiga ponsel seri Redmi 8 itu dipangkas sebesar Rp 200.000. Harga khusus ini berlaku mulai tanggal 24 Agustus hingga 31 Agustus 2020.
Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse, mengatakan bahwa program ini merupakan rasa terima kasih kepada pengguna setia Xiaomi di Indonesia. Menurut Alvin, Indonesia menjadi salah satu pasar yang penting bagi Xiaomi.
"Inilah cara kami berterima kasih atas dukungan dari pengguna dan mitra setia dengan
menghadirkan beragam kejutan seperti peluncuran produk dan promo menarik," kata Alvin dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Selasa (25/8/2020).
Baca juga: Melihat Lebih Dekat Xiaomi Redmi 9A dari Segala Sisi
Potongan harga ini bisa didapatkan langsung melalui pembelian di halaman resmi Mi.com dan sejumlah e-commerce rekanan.
Dari pantauan KompasTekno, harga Redmi 8, Redmi Note 8, dan Redmi 8A Pro di halaman Mi.com sudah mendapat pemotongan harga.
Berikut perubahan harga Redmi 8, Redmi 8A Pro, Redmi Note 8, dan Redmi Note 8 Pro tanggal 24 hingga 30 Agustus 2020:
- Redmi 8 (3 GB/32 GB) Rp 1.749.000 menjadi Rp 1.549.000
- Redmi 8A Pro (2 GB/32 GB Rp 1.599.000 menjadi Rp 1.449.000
- Redmi 8A Pro (3 GB/32 GB) Rp 1.699.000 menjadi Rp 1.549.000
- Redmi Note 8 (3 GB/32 GB) Rp 2.099.000 menjadi Rp 1.949.000
- Redmi Note 8 (4 GB/64 GB) Rp 2.299.000 menjadi Rp 2.099.000
- Redmi Note 8 (6 GB/128 GB) Rp 2.899.000 menjadi Rp 2.649.000
- Redmi Note 8 Pro (6 GB/64 GB) Rp 3.099.000 menjadi Rp 2.899.000
- Redmi Note 8 Pro (6 GB/128 GB) Rp 3.499.000 menjadi Rp 3.299.000
Selain potongan harga untuk Redmi 8 series, Xiaomi juga masih akan memberikan sejumlah promosi dalam beberapa waktu ke depan.
Baca juga: Xiaomi Redmi 9A Harga Rp 999.000 Mulai Dijual Hari Ini
Di antaranya adalah potongan harga senilai Rp 1 juta untuk pembelian Mi 10 dan diskon 15 persen untuk pembelian produk ekosistem lainnya. Namun, promo ini belum diumumkan secara resmi oleh Xiaomi.
Terkini Lainnya
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Kenapa Fitur Find My Device Tidak Berfungsi? Begini Penjelasannya
- Hati-hati, Ini Dia Risiko Pakai Password Sama di Banyak Akun Media Sosial
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp jadi Kecil di iPhone dan HP Android
- Spesifikasi serta Harga Samsung Galaxy Tab S7 dan S7 Plus di Indonesia
- Hari Ini 25 Tahun Lalu Windows 95 Meluncur, Ini Kecanggihannya Kala Itu
- Fall Guys: Ultimate Knockout, Game Battle Royale Kocak yang Naik Daun
- PUBG Mobile Versi 1.0 Segera Dirilis, Ada Update Besar-besaran
- Apple Store Pertama yang Mengapung di Air Akan Dibuka di Singapura