Ini Beda Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition dengan Versi Reguler
- Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition resmi dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 17,5 juta, lebih tinggi dibanding Galaxy S20 Plus versi reguler yang kini dibanderol Rp 13,5 juta.
Wajar saja jika harganya sedikit lebih mahal. Sebab, pembeli Galaxy S20 Plus edisi terbatas ini bakal mendapatkan sejumlah bonus ekstra, salah satunya adalah tujuh foto personil grup boyband Korea Selatan, BTS.
Lantas, apa saja perbedaan Samsung Galaxy S20 Plus BTS Edition dengan Galaxy S20 Plus edisi reguler yang dipasarkan Samsung?
Baca juga: Membuka Kotak Galaxy S20 Plus dan Buds Plus Edisi BTS, Apa Istimewanya?
Perbedaan utama bisa dilihat dari warna casing ponsel. Galaxy S20 Plus BTS Edition hadir dengan balutan warna ungu dengan sentuhan glossy, dilengkapi dengan logo BTS di bawah tulisan Samsung.
Tak cuma bodinya saja, wadah kamera belakang di ponsel tersebut juga dibubuhi dengan lambang hati berwarna ungu.
Nah, beragam warna ciamik ini seirama dengan ungkapan ikonik BTS, yakni "I Purple You".
Dari sisi software, sistem operasi Android 10 yang berjalan di ponsel tersebut juga kini dihiasi dengan tema bernuansa ungu, berikut aplikasi bawaan khusus penggemar BTS, yakni Weverse.
Terlepas dari beragam sentuhan visual khas BTS tersebut, spesifikasi yang ditawarkan ponsel tersebut sejatinya sama persis dengan Galaxy S20 Plus versi standar.
Keduanya mengusung layar dengan diagonal 6,7 inci dengan resolusi Quad HD Plus dan panel Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120 Hz. Bagian tengah atasnya juga dihiasi dengan lubang kamera punch hole yang memuat kamera selfie 10 MP (f/2.2).
Baca juga: Samsung Tengah Siapkan Galaxy S20 Lite?
Galaxy S20 Plus BTS Edition dan S20 Plus versi standar juga dibekali dengan empat kamera dengan konfigurasi yang sama, yakni kamera ultrawide 12 MP (f2.2), wide angle 12 MP (f1.8), telefoto 64 MP (f2.0), serta kamera depthvision.
Dari segi hardware, ponsel ini ditenagai chipset Exynos 990 yang dipadu RAM 8 GB dan memori internal 128 GB, yang masih bisa diperluas hingga 1TB dengan kartu micro-SD. Baterainya berkapasitas 4.500 mAh yang didukung fast charging 25 watt.
Baca juga: Pentingnya Resolusi Kamera Besar di Samsung Galaxy S20 Ultra
Galaxy S20 Plus juga dibekali dengan beragam fitur pendukung, mencakup wireless charging dengan daya 15 watt, reverse wireless charging 9 watt, modul pemindai sidik jari ultrasonik yang sudah dibenamkan di bawah layar, serta fitur konektivitas NFC.
Terkini Lainnya
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Membuka Kotak Galaxy S20 Plus dan Buds Plus Edisi BTS, Apa Istimewanya?
- Turnamen Internasional "PUBG Mobile" Ditunda Gara-gara Masalah Login
- Facebook Ungkap Penyebab Tumbangnya Spotify, Tinder dkk di iPhone
- Deretan Smartphone 5G yang Akan Dirilis Tahun Ini
- Game "Call of Duty Mobile" Masuk Musim Ke-8, Ada Peta dan Mode Baru