Game MMORPG ArcheAge Sudah Bisa Dimainkan di Indonesia
- Usai mengadakan event character pre-creation pada akhir Mei lalu, kini XLGames resmi menghadirkan ArcheAge untuk para gamer Tanah Air.
Game dengan genre Massively Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG) asal Korea Selatan tersebut sudah bisa dimainkan di Indonesia mulai hari ini, Kamis (11/6/2020), melalui launcher game berbasis PC, Line POD.
Terdapat dua server yang kini telah bisa diakses, yakni Kyprosa dan Orchidna. Setelah terjun ke dalam game, pemain dapat langsung membuat karakter dan berpetualang menelusuri dunia fantasi bernama Erenor.
Baca juga: Game Metal Slug Versi Baru Akan Hadir di Smartphone dan Konsol
ArcheAge merupakan game yang mengusung konsep open-world, di mana pemain akan menjelajahi dunia permainan yang sangat luas.
Di sini pemain dapat menciptakan karakter unik dengan beragam class, membentuk tim untuk melawan monster hingga bertarung dengan sesama pemain. Untuk memudahkan para pemain, ArcheAge telah hadir dengan teks berbahasa Indonesia.
Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, saat ini ArcheAge tengah menyiapkan beragam event menarik dan hadiah gratis yang akan dibagi-bagikan kepada para pemain.
Pemain yang login selama tujuh hari ke depan akan mendapatkan barang di dalam game (in-game item) gratis berupa Decrystallization Scroll.
Baca juga: Game Kolak Express 3 Tantang Pemain Jualan Kolak
Game ArcheAge sendiri sebenarnya sudah dirilis di Korea Selatan sejak tahun 2013. Game besutan XLGames tersebut sudah memiliki 25 juta pemain aktif yang tersebar di 64 negara termasuk Jepang, Rusia, Amerika Utara, Eropa, dan China.
Sebelum bisa memainkan ArcheAge, pengguna harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi Line versi PC atau aplikasi (launcher) Line POD. Selanjutnya, pengguna wajib membuat akun Line atau masuk (login) menggunakan akun yang sudah terdaftar di Line POD.
Selain ArcheAge, Line POD juga menyediakan beragam game gratis lain seperti FreeStyle dan Hunter's Arena: Legends.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Pencabutan Blokir Netflix oleh Grup Telkom Tinggal "Hitungan Minggu"
- Begini Cara Menonton Acara PlayStation 5 Dini Hari Besok
- Earphone TWS Oppo Enco W11 Resmi di Indonesia, Ada Edisi "Toy Story"
- 5 Fitur Android 11 yang "Dicomot" dari iOS
- Gerai dan Service Center Oppo Buka Kembali 15 Juni