Telkom Cabut Blokir Netflix dalam "Hitungan Minggu"
- Direktur Utama Telkomsel, Setyanto Hantoro mengatakan bahwa layanan Netflix akan bisa diakses di jaringan Telkom Group dalam waktu dekat.
Itu artinya, pelanggan Telkomsel maupun IndiHome akhirnya bakal bisa mengakses layanan video on demand tersebut di jaringan masing-masing.
"Kami sedang dalam proses bicara serius dengan Netflix, menuju ke arah sana, ke arah kami memperbolehkan pelanggan kami mengakses Netflix dari network Telkom Group," ujar pria yang akrab disapa Anto itu dalam pernyataan kepada KompasTekno, Kamis (11/6/2020).
Baca juga: Cara Mengunci Layar Netflix untuk Mengindari Skip Video Tak Sengaja
Saat ditanya lebih lanjut soal kapan tepatnya Telkom Group akan membuka blokir Netflix, Anto hanya menjawab singkat. "Dalam hitungan minggu," ujarnya.
Menurut Anto, ada beberapa alasan mengapa akhirnya Telkom Group bakal membuka akses Netflix di jaringannya.
"Sekarang kami lihat Netflix sudah berubah, ada parental control, banyak bekerja sama dengan produsen konten lokal, ada takedown policy yang lebih baik dari dulu, sehingga kami sedang dalam proses bicara serius dengan Netflix menuju ke arah sana (pembukaan blokir)," kata Anto.
Takedown policy ini adalah salah satu hal yang alot pembahasannya antara Telkom Group dengan Netflix. Sebab, sebagai penyedia layanan internet, Telkom meminta Netflix menurunkan sebuah tayangan dalam 24 jam, apabila ada komplain dari pelanggan.
Baca juga: Batasi Tontonan Anak di Netflix dengan PIN dan Filter, Begini Caranya
Perusahaan over the top (OTT) lain yang berada di jaringan Telkom Group, seperti Hooq dan iFlix (keduanya dulu ditawarkan di IndiHome), disebut bersedia menyanggupi kebijakan tersebut.
Netflix sendiri belakangan gencar merilis fitur kontrol orangtua di layanannya. Seperti kontrol menggunakan PIN untuk mengunci profil dan filter konten.
Fasilitas kunci PIN bisa dipakai untuk mengamankan profil agar tidak bisa diakses oleh orang lain pengguna akun yang sama, misalnya supaya profil orang tua tidak bisa dibuka oleh anak.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Begini Cara Menonton Acara PlayStation 5 Dini Hari Besok
- Earphone TWS Oppo Enco W11 Resmi di Indonesia, Ada Edisi "Toy Story"
- 5 Fitur Android 11 yang "Dicomot" dari iOS
- Gerai dan Service Center Oppo Buka Kembali 15 Juni
- Bocoran Musim Ke-14 "PUBG Mobile", Ada Senjata Serba Api