Diperbarui, Telegram Kini Bisa Edit Video dan Bikin GIF dari Foto
- Aplikasi pesan singkat Telegram pekan lalu menyalurkan update terbaru untuk para pengguna aplikasinya di iOS dan Android.
Melalui pembaruan ini, Telegram menghadirkan fitur anyar berupa kemampuan untuk editing video secara langsung melalui aplikasi.
Dalam laman blog yang berisi pengumuman fitur terkait, Telegram mengatakan ppsi-opsi penyuntingan video yang dihadirkan mencakup penyesuaian sejumlah parameter, termasuk tingkat kecerahan (brightness) dan saturasi warna.
Baca juga: Percakapan Telegram Bisa Dikelompokkan di Satu Folder
Dengan demikian, pengguna Telegram tak perlu lagi menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk melakukan proses editing video sederhana.
Selain penyuntingan secara manual, Telegam menyediakan opsi editing otomatis dengan dua kali sentuhan untuk meningkatkan kualitas tanpa perlu repot.
Fitur baru lain yang ikut hadir adalah kemampuan menyematkan stiker animasi ke konten berupa foto atau video. Menambahkan stiker animasi ke foto akan mengubahnya jadi video pendek GIF.
Baca juga: Telegram Siapkan Fitur Grup Video Call, Lebih Aman dari Zoom?
Panel GIF pun diperbarui dengan section "Trending" dan tab berdasarkan emoji untuk mempermudah pengguna mencari GIF yang sesuai dengan emoji tersebut, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari XDA Developers, Senin (8/6/2020).
Ke depan, Telegram juga berencana untuk merilis fitur video call dengan keamanan tinggi yang banyak diminta oleh pengguna.
Terkini Lainnya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Tips Menghemat Ruang di Memori Internal Smartphone
- GTA dan Read Dead Online Disetop Dua Jam untuk Hormati George Floyd
- Cara Memotret Virtual Photoshoot agar Bebas dari Garis-garis "Flicker"
- Tips Ambil Foto "Low Light" di Samsung Galaxy S20 Series
- Tips Memotret dengan Smartphone ala Fotografer Nikko Ilham