Smart TV LG Kini Mengerti Bahasa Indonesia

- Televisi pintar (smart TV) LG kini bisa diperintah menggunakan Bahasa Indonesia. Tak hanya pada jajaran perangkat terbaru, fasilitas ini akan dapat dinikmati seri smart TV LG keluaran tahun 2019.
Seperti diketahui, lini televisi pintar LG telah dilengkapi dengan software kecerdasan buatan LG ThinQ AI.
Dengan software tersebut, pengguna bisa berinteraksi dengan TV lewat pesan suara, menggunakan remote TV.
Kini, dalam update terbaru ThinQ AI, dukungan Bahasa Indonesia telah disertakan. Dengan fasilitas ini, LG mengklaim menjadi produsen televisi pintar pertama yang mendukung perintah suara berbasis Bahasa Indonesia.
Baca juga: Melihat Kecerdasan Buatan ThinQ di Perangkat Elektronik Rumahan LG
“Ini menjadi bagian upaya kami untuk terus menjadi yang terdepan dalam memberi pengalaman lebih baik dalam interaksi pengguna dengan TV," ujar Park Myungkil, Product Head HE LG Electronics Indonesia dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Rabu (20/5/2020).
Perintah suara berbasis Bahasa Indonesia ini membuat smart TV LG mampu memahami perintah dalam struktur pengucapan yang lebih natural.

Atau contoh lainnya adalah perintah “atur waktu tidur” yang akan membuat televisi ini memberi opsi untuk pengaturan tenggat waktu menon-aktifkan diri.
Bahkan pencarian judul film tertentu dapat dilakukan dengan mengikutkan perintah pencarian spesifik pada layanan tertentu.
Cukup dengan perintah sederhana "cari" diikuti judul film dimaksud, dan diakhiri dengan layanan streaming video tertentu. Smart TV LG akan langsung bekerja melakukan kurasi sesuai perintah.
Untuk mendapatkan update software ThinQ AI berbahasa Indonesia ini, pengguna hanya perlu menghubungkan TV dengan internet. Setelah unduhan selesai, ubah pengaturan TV ke Bahasa Indonesia.
Baca juga: LG Suntik ThinQ di AC, Kulkas, Televisi, dan Mesin Cuci
Perintah suara akan dapat digunakan dengan berbicara melalui Magic Remote TV LG.
Ketersediaan perintah suara dalam Bahasa Indonesia ini tidak hanya terdapat pada televisi pintar LG kelas premium seperti NanoCell TV dan OLED TV LG saja. Melainkan juga seluruh smart TV LG keluaran 2019.
“Kami ingin kabar baik ini menjangkau lebih banyak pengguna. Untuk memberi pengalaman lebih baik sekaligus inspirasi mengenai evolusi interaksi pengguna dan TV di masa mendatang,” ujar Verina Widya, Product Manager HE PT. LG Electronics Indonesia.
Terkini Lainnya
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Mengapa HP dan Laptop "Dibebaskan" Trump tapi Tetap Mahal di Indonesia?
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Nvidia GeForce RTX 5060 dan RTX 5060 Ti Resmi, GPU "Murah" untuk Gaming
- Acer Comeback ke Pasar Smartphone, Rilis HP Android Super ZX dan Super ZX Pro
- 3 Cara Cek HP Support E-SIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Samsung Galaxy M21 Mulai Dijual di Indonesia 18 Mei, Ini Harganya
- Game "Harvest Moon: One World" Akan Dirilis Tahun Ini
- Samsung Perkenalkan Galaxy A21s, Punya 4 Kamera dan Baterai 5.000 mAh
- Razer Bagikan 5 Juta Masker Gratis Lewat Vending Machine
- Suhu Tubuh "Driver" Gojek Kini Bisa Dipantau dari Aplikasi