Tampilan Grafis Unreal Engine 5 Dipamerkan Pakai PlayStation 5

- Lewat sebuah video demonstrasi, Epic Games memperkenalkan mesin game terbarunya, Unreal Engine 5 (UE5).
Mesin tersebut akan dapat digunakan oleh para pengembang (developer) game PlayStation 5 untuk menyajikan tampilan game yang memukau.
Seperti namanya, UE5 merupakan penerus dari Unreal Engine 4 (UE4) yang saat ini banyak dipakai di sejumlah game kelas atas (tripe-A), seperti Fortnite, Player Unknown's Battleground (PUBG), hingga Gears 5.
Lebih lanjut, UE5 hadir dengan dua teknologi visual core baru, yakni "Nanite" dan "Lumen".
Baca juga: Sony Perkenalan PlayStation Studios, Apa Itu?
Teknologi Nanite memungkinkan para pengembang menjejali objek, lingkungan, serta partikel di dalam game dengan detail sebanyak mungkin. Alhasil, kualitas grafis dan visual game akan terlihat lebih ciamik dan nikmat untuk dipandang.
Sementara Lumen, adalah teknologi yang bisa membuat pencahayaan di dalam game terlihat lebih nyata. Nantinya, cahaya yang direfleksikan di dalam game juga bersifat lebih dinamis dan bisa mengikuti perubahan lingkungan.
Dengan demikian, kualitas cahaya di dalam game akan dapat memanjakan mata. Pengalaman bermain game pun bakal terasa lebih realistis.
UE5 sendiri akan mendukung game yang ditujukan untuk beragam platform, seperti PC, Mac, Android, iOS, konsol generasi terkini (PS4, Xbox One, dan lain sebagainya), serta konsol generasi terbaru (PS5, Xbox Series X).
Nantinya, para pengembang game juga akan dapat mengimplementasikan UE5 untuk satu game yang berjalan secara lintas platform (cross-platform).
Baca juga: Stok PlayStation 4 Dikeluhkan Langka di Indonesia, Diborong Tengkulak?
"Pengembang bisa menciptakan sebuah game konsol kelas atas dengan kualitas fantastis dan mereka juga bisa membuatnya berjalan di smartphone," kata CEO Epic Games, Tim Sweeney, sebagaimana dikutip KompasTekno dari TheVerge, Senin (18/5/2020).
"Pengembang juga bisa membangun basis pengguna yang jauh lebih besar dengan meluncurkan game tersebut di platform lain," tambah Sweeney.
UE5 versi preview rencananya akan mulai bisa digunakan oleh para pengembang pada awal 2021 mendatang. Sementara versi full dari mesin game tersebut bakal dirilis sekitar akhir 2021.
Cuplikan demo game yang menggunakan mesin UE5 bisa dilihat melalui tautan berikut.
Terkini Lainnya
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Sony Perkenalan PlayStation Studios, Apa Itu?
- Jelang Lebaran, iPhone 7 Plus di Erafone Turun Harga
- Sony Xperia Catat Penurunan Terbesar, Hanya Terkirim 400.000 Unit
- Stok PlayStation 4 Dikeluhkan Langka di Indonesia, Diborong Tengkulak?
- Oppo Diskon Harga Smartphone hingga Rp 1 Juta, Ini Daftarnya