Harga dan Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi 8A Pro di Indonesia
- Xiaomi baru saja memboyong Redmi 8A Pro ke Indonesia lewat acara peluncuran yang digelar secara online, Kamis (2/4/2020). Ponsel ini merupakan versi lebih canggih dari Redmi 9A yang dirilis Desember tahun lalu.
Redmi 8A Pro adalah "kembaran" yang berbeda nama dari Redmi 8A Dual yang sempat diperkenalkan di India beberapa waktu lalu.
Baca juga: Selisih Harga Rp 200.000, Ini Bedanya Redmi 8A dan Redmi 8A Pro
Dari segi desain dan spesifikasi, Redmi 8A Pro terbilang mirip dengan Redmi 9A sebelumnya. Tapi ada perbedaan dalam hal kamera.
Redmi 8A Pro dibekali dengan tiga kamera, terdiri dari dua kamera belakang (13 MP + 2 MP depth sensor) dan satu kamera depan (8 MP) yang dimuat di dalam sebuah poni dotdrop. Layarnya memiliki diagonal 6,22 inci dengan resolusi HD Plus dan lapisan Gorilla Glass 5.
Untuk dapur pacunya, Redmi 8A Pro mengandalkan SoC Snapdragon 439 yang dipadankan dengan RAM 2 GB/3GB serta storage 32 GB. Kapasitas media penyimpanan ini bisa diperluas hingga 512 GB dengan kartu micro SD (dedicated).
Baca juga: Alasan Redmi 8A Pro di Indonesia Tak Pakai Chip Snapdragon 450
Redmi 8A Pro ditopang baterai jumbo dengan kapasitas 5.000 mAh, berikut dukungan pengisian cepat dengan daya 18 watt melalui port USB Type-C.
Pada aspek software, ponsel ini masih menjalankan sistem operasi Android 9.0 Pie yang dilapis dengan sistem antarmuka MIUI 11 ala Xiaomi. Simak spesifikasi selengkapnya dan harga dari Redmi 8A Pro di Indonesia dalam tabel berikut ini.
Redmi 8A Pro | |
Ukuran layar | IPS LCD 6,22 inci, 720 x 1.520 piksel, Gorilla Glass 5 |
Dimensi dan bobot | 156,5 x 75,4 x 9,4 mm 188 gram |
System-on-Chip | Qualcomm Snapdragon 439 CPU: Octa-core (4x1,95 GHz cortex-A53, 4x1,45 GHz Cortex-A53) GPU: Adreno 505 |
RAM dan storage | 2 GB/3 GB 32 GB (bisa diperluas kartu micro SD dedicated hingga 512 GB) |
Kamera belakang | 13 MP (f/2.2, wide, PDAF) 2 MP (f/2.4, depth sensor) |
Kamera depan | 8 MP (f/2.0) |
Baterai | 5.000 mAh, fast charging 18 watt |
Fitur penunjang | Dual-SIM, USB Type-C, audio jack 3,5 mm, Bluetooth 4.2 |
Sistem operasi | Android 9.0 Pie, MIUI 11 |
Pilihan warna | Sky White, Sea Blue, Midnight Grey |
Harga | Rp 1.599.000 (2 GB/32 GB) Rp 1.699.000 (3 GB/32 GB) |
Terkini Lainnya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Peluncuran Dipercepat, iPhone Versi "Murah" Bakal Rilis Besok?
- Facebook Rilis Aplikasi Messenger untuk Windows dan Mac
- Layanan XL Dikeluhkan Tidak Ada Sinyal Sejak Kamis Malam
- Review Galaxy Buds Plus, Earphone TWS Terbaru dari Samsung
- Zoom Akui Punya Celah Keamanan, Janji Perbaiki dalam 90 Hari