cpu-data.info

Diperbarui, Browser Opera Android Bisa Simpan Situs di Kartu MicroSD

Opera Browser Android.
Lihat Foto

- Opera memperbarui perambannya di platform Android dengan meningkatkan kemampuan fitur-fitur yang sudah ada sebelumnya, termasuk Offline Pages, Data Saver, hingga Speed Dial.

Fitur Offline Pages kini mengizinkan pengguna Opera Android untuk menyimpan aneka halaman situs favorit di memori eksternal atau kartu microSD, alih-alih hanya memori internal ponsel. 

Hal ini agaknya berguna bagi pengguna yang gemar "mengabadikan" aneka situs internet tanpa harus khawatir memori internal ponselnya termakan habis.

Baca juga: Opera GX, Browser Khusus untuk Gamer

Kemudian, Opera juga menghadirkan sebuah ikon baru bergambar grafik yang ditampilkan di sebelah kiri kotak alamat URL pada saat fitur Data Savings aktif.

Ketika ikon tersebut di-klik, maka pengguna bakal bisa mengetahui dengan mudah berapa jumlah data yang mereka hemat selama mereka menjelajah sebuah situs, tanpa harus pergi ke menu pengaturan terlebih dahulu.

Fitur terbaru Opera versi Android. Fitur Speed Dial (kiri), ikon data saver dan fitur Crypto Wallet (tengah) dan fitur data saver ketika di-klik (kanan)./Bill Clinten Fitur terbaru Opera versi Android. Fitur Speed Dial (kiri), ikon data saver dan fitur Crypto Wallet (tengah) dan fitur data saver ketika di-klik (kanan).
Sementara untuk fitur Speed Dial, pengguna kini bisa mengakses situs yang tersimpan di halaman tersebut secara langsung lewat kotak alamat URL, alih-alih harus diakses dari tampilan utama (home). 

Namun, pengguna harus memasukkan kata kunci yang sesuai dengan situs yang tersimpan sebelumnya di halaman Speed Dial agar fitur tersebut muncul.

Ketika KompasTekno mengetikkan kata "Kompas", misalnya, ikon "Speed Dial" bakal turut mengikuti kata kunci dan prediksi penelusuran teratas pun bakal menampilkan situs yang telah disimpan sebelumnya.

Baca juga: Browser Opera Terbaru Punya Dompet Digital dan Dukung Web 3.0

Selain memoles sejumlah fitur yang sudah ada sebelumnya, Opera Android versi teranyar ini juga menghadirkan fitur cryptocurrency bernamaCrypto Wallet untuk pengguna secara global.

Fitur dompet digital untuk menyimpan mata uang virtual tersebut sebelumnya hanya tersedia di wilayah Skandinavia dan Amerika Serikat, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari PhoneArena, Rabu (1/4/2020). 

Untuk mendapat fitur-fitur baru dari Opera Android di atas, pengguna bisa memperbarui browser tersebut ke versi 57.1 atau mengunduhnya secara langsung di Google Play Store lewat tautan berikut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat