WhatsApp Siapkan Fitur Pesan yang Bisa Terhapus Sendiri

- Aplikasi perpesanan WhatsApp dikabarkan tengah bersiap menghadirkan fitur pesan yang bisa terhapus sendiri secara otomatis atau self-destructing messages.
Fitur ini diketahui masih dalam tahap uji coba untuk dua versi WhastsApp beta, yakni versi 2.20.83 and 2.20.84.
Dalam dua versi beta WhatsApp tersebut akan tersedia fitur yang menawarkan untuk menghapus pesan secara otomatis dalam periode waktu tertentu.
Baca juga: Kerja dari Rumah, Begini Cara Video Call Berempat Pakai WhatsApp
Dihimpun KompasTekno dari The Next Web, Selasa (17/3/2020), nantinya pengguna dapat menentukan waktu untuk menghapus pesan secara otomatis dengan pilihan opsi satu jam, satu hari, satu minggu, satu bulan, dan bahkan satu tahun.

Fitur self-destructing messages sebenarnya sudah diuji coba sejak Oktober 2019 lalu.
Meski begitu, fitur opsi menghapus pesan otomatis baru akan digulirkan untuk
WhatsApp beta versi terbaru dan tersedia untuk percakapan grup maupun individu.
WhatsApp belum mengungkapkan kapan fitur ini akan diluncurkan untuk seluruh pengguna selain versi beta.
Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa fitur tersebut akan hadir untuk seluruh pengguna WhatsApp dalam waktu dekat.
Baca juga: Mode Gelap Resmi Hadir di WhatsApp Android dan iOS
WhatsApp belakangan memang rajin meluncurkan fitur-fitur baru untuk memperkaya fungsi dan tampilan aplikasinya.
Belum lama ini, WhatsApp juga telah resmi merilis fitur "Dark Mode" atau mode gelap untuk pengguna Android dan iOS di seluruh dunia.
Terkini Lainnya
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- 7 Aplikasi untuk Rapat dari Rumah lewat Smartphone
- Microsoft Ungkap Spesifikasi Xbox Series X
- Kerja dari Rumah, Begini Cara Video Call Berempat Pakai WhatsApp
- Menjajal Kamera "Super Night Selfie" di Vivo V19, Sebagus Apa?
- Microsoft Bing Luncurkan Situs Pelacak Virus Corona "Real Time"