Setahun Main Pokemon Go, Berat Badan Orang Ini Turun 63 Kg
-Stereotype umum dari gamer menggambarkan orang yang menghabiskan waktu di depan TV untuk main seharian. Namun, cerita dari Inggris ini tampaknya akan mematahkan anggapan miring tersebut.
Tommy Monkhouse, seorang mahasiswa jurusan film dan TV di Universitas Greenwich, London, menceritakan bahwa dirinya telah menurunkan berat badan 63 kg dengan bermain game mobile Pokemon Go selama setahun.
Sebelumnya dia sudah berupaya menurunkan bobot dengan mencoba berbagai macam diet, tapi tak kunjung berhasil. Seorang teman kemudian memberikan saran untuk bermain Pokemon Go karena Tommy sangat menggemari Pokemon sejak kecil.
Baca juga: Sesama Pemain Pokemon Go Bakal Bisa Bertarung Online
Game berbasis Augmented Reality yang dikembangkan oleh Niantic ini "memaksa" pemainnya berjalan-jalan ke luar rumah untuk menemukan Pokemon di berbagai lokasi di dunia nyata.
"Perubahan ini baru saya sadari setelah bermain Pokemon Go selama sebulan," tuturnya, dihimpun KompasTekno dari Cult of Mac, Senin (20/1/2020).
Mengapa berat badan Tommy bisa susut? Robert Herbst, atlet angkat besi AS sekaligus professional trainer, mengatakan bahwa berjalan-jalan sebenarnya bisa dianggap sebagai olahraga karena menggerakkan badan.
"Buat tubuh, tak soal apakah Anda menggendong anak atau latihan angkat beban di gym, berlari mengejar bus atau di treadmill. Ketika Anda menggerakkan tubuh, Anda memakai otot dan membakar kalori," katanya.
Setelah sadar bisa turun berat badan dengan bermain, Tommy pun terpikir untuk berburu Pokemon secara rutin selama setahun dengan memasang target. Dia ingin berjalan mencakup jarak tertentu dalam periode waktu yang ditentukannya sendiri.
Baca juga: Studi: Game Pokemon Go Tingkatkan Kecelakaan Lalu Lintas
Setelah 12 bulan, badannya pun kini jadi ramping. Padahal sebelumnya bobot Tommy sempat mencapai 158 kg. Dia tak lagi mudah ngos-ngosan. Selain itu, Tommy juga mendapat teman-teman baru dari komunitas sesama pemburu Pokemon.
"Begitu melihat berapa banyak penurunan berat badan, saya memutuskan untuk terus bermain," katanya.
Apapun alasan untuk bermain Pokemon Go, para gamer sebaiknya tetap awas dengan keadaan sekitar ketika sibuk mengejar Pokemon supaya tidak celaka. Jangan bermain di waktu atau tempat yang rawan, apalagi sambil menyetir kendaraan.
Terkini Lainnya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows