Bocoran Gambar Lima Kamera Belakang Huawei P40 Pro
- Pertengahan bulan ini, Huawei mengonfirmasi bakal meluncurkan duo ponsel flagship barunya, P40 dan P40 Pro, pada Maret 2020 mendatang di kota Paris, Perancis.
Kini sebuah bocoran gambar dari media asal China ITHome memampang detail kamera yang tertanam di penerus lini ponsel P30 itu.
Berdasarkan bocoran gambar mirip poster "asli" ponsel tersebut, bisa dilihat bahwa punggung Huawei P40 Pro tampak berwarna biru dan dibekali dengan lima kamera belakang.
Baca juga: Huawei P40 dan P40 Pro Meluncur Maret 2020 Tanpa Aplikasi Google
Kelima kamera ini ditampung di dalam satu modul berbentuk persegi panjang dengan sudut-sudut membulat.
Konfigurasinya terdiri dari kamera utama 64 MP (Sony IMX686), kamera ultrawide 20 MP, kamera periskop 12 MP (10x optical zoom), kamera makro, dan kamera 3D ToF.
Kempat kamera Huawei P40 Pro terlihat disusun secara vertikal, sementara satu kamera lagi, yakni diduga sebagai kamera periskop dengan tingkat zoom hingga 10x, diletakkan tepat di sebelah kanan susunan kamera tadi.
Belum bisa dipastikan apa saja fungsi keempat kamera yang berderet secara vertikal.
Di bagian depannya, Huawei P40 Pro kabarnya bakal mengusung mekanisme kamera selfie tanpa poni (notch).
Dugaan ini mencuat berkat bocoran gambar yang menguak bahwa panel itu terlihat bersih dengan layar dengan desain bezel ramping tanpa adanya lubang atau poni.
Baca juga: Kisah Hidup Huawei, Bermula dari Apartemen Sempit dan Modal Pas-pasan
Dengan kata lain, Huawei P40 Pro kemungkinan bakal mengusung desain kamera selfie yang ditanamkan di dalam layar (in-display) atau justru mengandalkan mekanisme pop-up seperti Huawei Y9.
Bentang layar Huawei P40 Pro, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Jumat (27/12/2019), diprediksi bakal berkisar di antara 6,5 - 6,7 inci.
Kendati begitu, informasi soal kamera dan display Huawei P40 Pro ini belum bisa diyakini kebenarannya lantaran baru berupa rumor. Kita nantikan saja kepastiannya pada Maret 2020 mendatang.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2