Alasan Kamera Belakang Vivo S1 Pro Berbentuk Belah Ketupat

JAKARTA, - Vivo baru saja meluncurkan smartphone seri S terbarunya, Vivo S1 Pro di Indonesia.
Ponsel tersebut mengusung kamera belakang dengan desain diamond shape, atau modul kamera berbentuk menyerupai berlian (bidang belah ketupat) yang diklaim pertama di Indonesia.
Lantas, apa sebenarnya alasan kamera Vivo S1 Pro berbentuk diamond shape?
Menurut paparan Ricky Bunardi, Product Manager Vivo Indonesia, desain kamera Vivo S1 Pro terinspirasi dari tiga tempat elegan di tiga negara berbeda.
Baca juga: Vivo S1 Pro Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Harganya
Diketahui, ketiga tempat tersebut memang sarat akan nuansa diamond shape yang dimaksud oleh Vivo.
"Kami terinspirasi dari Istana Nymphenburg yang ada di Jerman, kemudian dari Museum The Louvre di Paris (Perancis), serta Terminal 3 Soekarno-Hatta International Airport yang sangat megah," kata Ricky kepada KompasTekno di panggung peluncuran Vivo S1 Pro di kawasan Jakarta Selatan, Senin (25/11/2019).

Baca juga: Mengintip Isi Kemasan Smartphone Terbaru Vivo, S1 Pro
Sementara di sebelah kanan kamera depth sensor, justru ada kamera 2 megapiksel yang berfungsi untuk menjepret objek dekat (makro).
Ricky mengatakan, penempatan kamera itu sebenarnya tidak ada filososinya, dan hanya untuk menimbulkan kesan estetika pada smartphone saja.
"Kami ingin menyematkan remarks (tulisan) di sana, yaitu '48 megapiksel' di sebelah kiri (kamera depth sensor), jadi kami juga melihat estetikanya," jelas Ricky.
"(Posisi) tidak akan mengurangi fungsi kamera sama sekali, mau diletakkan di bawah atau di tengah, hasil foto tidak berbeda," pungkasnya.
Terkini Lainnya
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan