Mengintip Isi Kemasan Smartphone Terbaru Vivo, S1 Pro
JAKARTA, - Ponsel seri S teranyar dari Vivo, S1 Pro bakal segera meramaikan pasaran smartphone Tanah Air dalam waktu beberapa hari ke depan.
Vivo S1 Pro mengusung desain yang terbilang cukup unik, dengan kamera belakang yang ditampung di dalam modul dengan sebutan diamond-cut, bisa juga dikatakan menyerupai bidang "belah ketupat".
Baca juga: Meluncur 25 November, Vivo S1 Pro Sudah Bisa Dipesan Hari Ini
Ada empat kamera yang bertengger di dalam modul tersebut, di antaranya adalah kamera AI 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2 MP, dan kamera depth sensor 2 MP.
Ada pula kamera selfie 32 MP di bagian depannya yang diletakkan di dalam sebuah poni (notch) bergaya ala tetesan air.
Ketika meminang smartphone ini, di dalam kotak measannya, pembeli bakal turut memperoleh adapter charger, SIM card ejector, berikut kabel data USB tipe C.
Ada pula beberapa aksesoris pelengkap lainnya, seperti soft case silikon transparan, serta earphone 3,5mm
Vivo S1 Pro sendiri dibekali dengan layar Super AMOLED 6,38 inci (resolusi FHD Plus, rasio layar 19,5:9) dan teknologi Screen Touch ID atau pemindai sidik jari di dalam layar.
Baca juga: Menilik Fitur Kamera Vivo S1 Pro yang Naik Kelas dari Vivo S1
Pada bingkai bagian bawahnya terdapat lubang speaker, port USB tipe C, serta lubang mikrofon. Bagian bingkai sisi atas sendiri terdapat port audio 3,5mm dan lubang mikrofon pula.
Kemudian di bagian bingkai kiri ponsel terdapat "laci" kartu SIM dan micro SD yang bisa ditarik dengan mencolokkan SIM ejector terlebih dahulu. Sementara pada bagian bingkai kanan hanya tampak beberapa tombol mencakup, tombol volume dan power.
Spesifikasi Vivo S1 Pro selebihnya mencakup SoC Snapdragon 665, RAM 8 GB, memori internal 128 GB, serta baterai 4.500 mAh yang sudah mendukung teknologi pengisian cepat dual-engine fast charging.
Baca juga: Intip Spesifikasi Vivo S1 Pro, Segera Meluncur di Indonesia
Di segi software, ponsel yang hadir dalam dua varian warnaCrystal Blue dan Glowing Black ini menjalankan Android 9 Pie dengan lapisan antarmuka FunTouch OS versi 9.2 yang turut dibekali dengan fitur Dark Mode.
Untuk melihat kotak penjualan berikut sosok ponsel tersebut secara lengkap, simak galeri foto unboxing Vivo S1 Pro di tautan berikut.
Terkini Lainnya
- Foto "Selfie" Kini Bisa Disulap Langsung Jadi Stiker WhatsApp
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia