iPhone Lawas Ini Bakal Tak Bisa Menjalankan WhatsApp

- WhatsApp mengumumkan akan mencabut dukungan layanannya untuk iPhone lawas, khususnya iPhone yang masih menjalankan iOS 8.
Penyetopan ini akan mulai berlaku pada bulan Februari 2020 mendatang. Dengan demikian, mulai tanggal tersebut, WhatsApp tak akan berjalan lagi di iPhone yang masih menggunakan iOS 8 atau yang lebih lama.
Menurut keterangan dari WhatsApp, saat ini pengguna iOS 8 sudah tidak bisa membuat akun baru atau memverifikasi akun yang sudah ada di aplikasi tersebut.
"Kalau sekarang WhatsApp masih aktif di perangkat iOS 8 Anda, maka Anda bisa menggunakannya sampai 1 Februari 2020," tulis WhatsApp.
Baca juga: 2019, Tahun Terakhir WhatsApp di Windows Phone
Pada Mei lalu, pihak WhatsApp sudah menyebutkan bahwa dukungan iOS 7 yang lebih lawas bakal dicabut pada tanggal yang sama.
Artinya, perangkat iPhone 4 keluaran 2010 yang memang mandek di iOS 7 dan tidak dapat diperbarui ke OS versi berikutnya tak akan bisa lagi menjalankan WhatsApp mulai tahun depan.
iPhone 4S (2011) yang setahun lebih muda dari iPhone 4 akan tetap bisa menjalankan WhatsApp karena mendukung hingga iOS 9. Versi OS tersebut menjadi syarat minimal agar WhatsApp bisa bekerja di iPhone.
Baca juga: Tahun Depan, WhatsApp Tak Lagi Dukung Android dan iPhone Lawas
Versi OS terbaru Apple saat ini adalah iOS 13 yang berselisih lima generasi (5 tahun) dari iOS 8 keluaran tahun 2014.
Dirangkum KompasTekno dari Uber Gizmo, Selasa (1/10/2019), selain iOS lawas, WhatsApp juga mewanti-wanti pengguna iPhone jailbreak.
"Modifikasi semacam ini akan mempengaruhi fungsionalitas perangkat Anda, kami tidak bisa memberikan dukungan untuk perangkat yang menggunakan versi modifikasi sistem operasi iPhone," tulis WhatsApp.
Terkini Lainnya
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Pasar Ponsel Dunia Tumbuh Awal 2025, Berkat Ponsel Samsung dan Apple Ini
- Ini Kelebihan dan Kekurangan e-SIM Dibanding Kartu SIM Seluler Fisik
- iPhone XS Masih Layak Dibeli Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- HP Poco F7 Ultra dan F7 Pro Resmi di Indonesia, Harga Termurah Rp 7 Jutaan
- Link Download dan Cara Instal Safe Exam Browser buat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah