Xiaomi Uji Coba Fitur untuk Hentikan Iklan di MIUI

- Bukan rahasia bahwa Xiaomi membenamkan iklan di dalam antarmuka MIUI miliknya. Iklan-iklan yang terkadang muncul secara tiba-tiba saat ponsel digunakan kerap mendapat protes keras dari para penggunanya.
Protes yang dilayangkan para pengguna tampaknya kini didengar oleh Xiaomi. Perusahaan asal China ini dikabarkan tengah menyiapkan sebuah tombol khusus yang berguna untuk menonaktifkan kemunculan iklan jika dirasa mengganggu.
Tombol tersebut tengah diujicoba dalam MIUI versi 9.8.29 yang digunakan di wilayah China. Dalam sebuah publikasi di Weibo, petinggi produk MIUI mengatakan bahwa tombol tersebut juga akan tersedia pada MIUI 10.
Baca juga: Baca juga: Bos Xiaomi Janji Hapus Iklan di MIUI
Dirangkum KompasTekno dari Android Police, Rabu (10/9/2019), tombol tersebut dibuat berdasarkan hasil review tim pengembang terkait sistem iklan yang dibenamkan pada ponsel Xiaomi.
Wilayah India adalah lokasi di mana Xiaomi seringkali diprotes para pengguna karena adanya iklan di dalam antarmuka MIUI. Jumlah pengguna Xiaomi di India memang sangat besar bahkan bisa dibilang Xiaomi sudah memimpin pasar wilayah ini.
Sejak 2018 lalu sudah banyak pengguna di India yang melaporkan keberadaan iklan di sejumlah aplikasi bawaan MIUI.
Sebuah laporan lain menyebutkan bahwa Xiaomi memang gencar menampilkan iklan di ponselnya di India, setelah sebelumnya menguasai pasaran smartphone di negeri tersebut.
Xiaomi sejak awal memang tidak banyak mengambil keuntungan dari penjualan ponsel yang dibanderol dengan harga murah-meriah.
Baca juga: Cara Matikan Iklan di Ponsel Xiaomi
Ponsel Xiaomi hanya digunakan layaknya sebuah “etalase” untuk menampilkan iklan kepada para pengguna.
Kemunculan iklan di ponsel Xiaomi berlaku untuk perangkat yang menjalankan ROM MIUI rancangan Xiaomi sendiri. Sementara perangkat Xiaomi yang menjalankan OS Android polos seperti Android One seri Mi A2 tidak menampilkan iklan.
Terkini Lainnya
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China