Ponsel Android dan iPhone Bekas Bisa Dijadikan CCTV, Begini Caranya
- Kamera yang terpatri di smartphone Android atau iPhone sejatinya memiliki fungsi utama untuk memotret objek atau merekam berbagai macam momen.
Nah, siapa sangka kamera smartphone juga bisa dialihfungsikan sebagai kamera Closed Circuit Television atau CCTV. Kamera CCTV biasanya digunakan untuk memantau kondisi di dalam atau sekeliling rumah.
Dibandingkan kamera CCTV konvensional, smartphone memiliki satu kelebihan, yaitu dari segi fleksibilitas, di mana ponsel memang bisa diletakkan di seluruh penjuru rumah dengan mudah.
Lantas, bagaimana cara mengalih-fungsikan sebuah smartphone manjadi sebuah kamera bak CCTV?
Baca juga: Xiaomi Redmi Note 4 Meledak Terekam CCTV
Sebelum menjawab pertanyaan itu, simak dulu sejumlah hal yang harus dipersiapkan sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GadgetsNow, Senin (19/8/2019).
Hal yang harus disiapkan
Pertama, siapkan dua buah smartphone, bisa Android atau iPhone. Kedua ponsel itu nantinya bakal memiliki fungsi berbeda. Sebut saja ponsel A sebagai kamera CCTV dan ponsel B sebagai perangkat untuk memonitor kamera tersebut.
Kedua, siapkan adapter charger atau power bank untuk mengisi daya smartphone. Jika menggunakan charger, pastikan ponsel A diletakkan di dekat sumber listrik.
Ketiga, siapkan akun Google baru atau akun yang tidak terpakai. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi masalah-masalah keamanan atau privasi, yang mungkin bisa saja terjadi ketika Anda menggunakan aplikasi kamera CCTV yang akan digunakan.
Keempat, unduh aplikasi Alfred Home Camera Security di PlayStore untuk ponsel Android, atau AppStore untuk iOS/iPhone. Aplikasi ini harus dipasang di dua ponsel yang sudah disiapkan sebelumnya.
Jika semua sudah disiapkan, mari kita jawab pertanyaan terkait cara mengubah sebuah ponsel menjadi CCTV.
Cara mengubah smartphone Android/iPhone menjadi CCTV
Pertama-tama, buka aplikasi Alfred Home Camera Security di ponsel A dan login (masuk) menggunakan akun Google yang baru atau yang tidak terpakai.
Baca juga: Awas, Kamera CCTV Bisa Dibajak Hacker
Setelah masuk akun Google, pilih ikon "Camera" di halaman "I use this device as a" kemudian klik tombol "Get started!".
Setelah itu, ponsel A akan menampilkan gambar yang dibidik oleh kamera. Anda kemudian bisa meletakkan ponsel A ini di berbagai penjuru rumah yang ingin dipantau.
Terkini Lainnya
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk