Kominfo Ingatkan Warganet agar Punya Kecakapan Digital
JAKARTA, - Kedatangan internet dan era digital membuat orang menjadi lebih mudah untuk berinteraksi dengan sesama. Cukup menggunakan media sosial agar dapat saling terhubung satu sama lain.
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengingatkan warganet agar tak hanya mengandalkan kecerdasan intelektual (IQ) saja untuk berinteraksi di internet, tapi juga harus memiliki kecakapan digital (DQ) supaya mendapat efek positif dan terhindar dari hal negatif.
Baca juga: Orang Indonesia Dianggap Belum Sadar Pentingnya Keamanan Data Pribadi
Hal tersebut diutarakan Staf Ahli Kementerian Kominfo Bidang Kebijakan Digital, Dedy Permadi. Menurut dia, kecakapan digital atau Digital Quotient (DQ) dapat membuat pengguna siap berinteraksi di media sosial.
"Kecakapan digital dituntut untuk semakin baik. Dulu orang mengandalkan IQ, sekarang harus punya DQ juga," kata Dedy di sela-sela acara #Jagaprivasimu di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (20/8/2019).
Ada beberapa hal yang harus dikuasai dalam memenuhi DQ, yaitu digital safety, digital use, digital identity, dan digital rights.
Baca juga: Studi: Media Sosial Bikin Orang Indonesia Iri dan Frustrasi
Dedy mengatakan keempat hal tersebut juga sangat terkait dengan privasi.
Tentang digital safety, menurut Dedy, pengguna harus sadar terhadap keamanan saat berselancar di dunia maya. Sementara digital use adalah pemahaman pengguna saat menggunakan serangkaian instrumen digital.
Kemudian digital identity menurut Dedy adalah kesadaran pengguna dalam menjaga jejak digital agar tetap bersih. Sedangkan digital rights adalah pemahaman pengguna internet akan hak hak yang dimiliki ketika berada di dunia maya.
"Ada beberapa area penting yang juga dapat memperkuat DQ, yaitu knowledge, skill, value dan attitude di dunia digital," kata Dedy.
Baca juga: Menkominfo Minta Media Sosial Wajibkan Nomor Ponsel untuk Buka Akun
Dedy pun menekankan agar warganet dapat memenuhi hal hal tersebut, agar para pengguna internet di Indonesia dapat menjadi warga negara digital yang baik.
"Ketika memiliki DQ yang bagus, kita sedang mendukung Indonesia untuk lebih bijak dalam berinternet," pungkas Dedy.
Terkini Lainnya
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16