Bukan untuk Ponsel, OS Hongmeng untuk TV Huawei?
- Ada kabar terbaru dari sistem operasi (OS) besutan Huawei, Hongmeng. Bukan di smartphone, OS tersebut dilaporkan bakal meluncur secara perdana di perangkat Smart TV bikinan Huawei.
Berdasarkan sumber industri, Hongmeng OS, yang juga punya nama Ark OS dan Harmony OS untuk pasar di luar China, merupakan sebuah fitur eksklusif yang menjadi nilai jual TV pintar Huawei teranyar ini.
Selain OS buatan sendiri, TV tersebut juga disinyalir bakal dibekali dengan sejumlah fitur-fitur esensial untuk perangkat TV pintar, salah satunya adalah "Smart Screen".
Dengan fitur ini, pengguna TV pintar itu disebut-sebut bisa mengontrol seluruh perangkat smart home yang terpasang di dalam rumah pengguna.
Baca juga: OS Hongmeng Ternyata Bukan Pengganti Android di Ponsel Huawei
Kendati begitu, pihak Huawei tidak membeberkan spesifikasi secara merinci terkait OS yang dipakai di TV pintar yang akan diluncurkan dalam waktu dekat ini.
Menyoal peluncuran, pihak Huawei, melalui Presiden Honor, Zhao Ming, mengonfirmasi TV pintar bikinan perusahannya bakal dirilis sekitar awal Agustus mendatang.
Jika benar TV pintar ini menjalankan OS Hongmeng, maka OS bikinan Huawei ini akan pertama kali debut di dalam perangkat TV pintar, bukan di ponsel ataupun komputer, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Wccftech, Kamis (18/7/2019).
Sebagai informasi, jika berbicara Hongmeng, OS ini sebenarnya sudah dalam pengembangan sejak tahun 2012 silam.
Baca juga: Huawei Patenkan OS Harmony Pengganti Android
Dari kala itu hingga sekarang, selain Hongmeng, Huawei telah mendaftarkan sejumlah nama OS baru untuk pasar di luar China, yaitu Ark OS dan Harmony OS.
Hongmeng OS sendiri disebut-sebut 60 persen lebih cepat dibandingkan OS "Robot Hijau". OS tersebut juga sudah diuji coba di kurang lebih 1 juta ponsel Huawei yang sebelumnya dikirim ke berbagai vendor rekanan Huawei.
Jika berbicara Hongmeng OS secara terpisah, pihak Huawei mengonfirmasi bahwa OS Hongmeng akan tersedia pada akhir tahun ini, atau paling lambat awal tahun depan.
Terkini Lainnya
- Indonesia Lolos Grand Final PUBG Mobile PMGC 2024, Satu Wakil Tersisa
- 6 Tips Ampuh biar Baterai HP Cepat Terisi Penuh
- Sharp Rilis Deretan Speaker Baru di Indonesia, Harga mulai Rp 2 Jutaan
- Telkomsel Pakai Hyper AI untuk Optimalisasi Jaringan saat Pilkada Serentak 27 November
- Operator Seluler Tagih Janji Komdigi
- Tolak Rp 1,5 Triliun Apple, Pemerintah Bandingkan Investasi di Vietnam dan Indonesia
- Instagram Rilis Fitur Berbagi Lokasi Mirip WhatsApp
- Mengapa Pemerintah Indonesia Sebut Apple Tidak Adil?
- Ada Notifikasi “This Site Uses Cookies” Setiap Buka Web, Apa Artinya?
- Tablet Oppo Pad 3 Resmi, Ditenagai Chip Mediatek Dimensity 8350
- Ini 4 Alasan Pemerintah RI Tolak Investasi Apple untuk Buka Blokir iPhone 16
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Chipset Mediatek Dimensity 8350 Resmi, Debut StarSpeed Engine Gantikan HyperEngine
- Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
- Vendor Smartphone Honor Buka Lowongan Kerja di Indonesia, Siap Comeback?