Daftar Paket Haji XL Axiata 2019 untuk Telepon, SMS, dan Internet

- Operator seluler XL Axiata menggandeng sejumlah operator telekomunikasi Arab Saudi guna menyediakan paket khusus jamaah umroh dan haji. Paket khusus ini dibanderol mulai harga termurah Rp 149.000 hingga termahal Rp 549.000.
Menurut Chief Marketing Officer XL Axiata, David Arcelus Oses, XL Axiata bekerja sama dengan sejumlah operator terkemuka seperti Mobily, Saudi Telecom (STC), dan Zain.
Keseluruh operator itu disebut memiliki kualitas jaringan yang baik sehingga paket XL Axiata khusus umroh dan haji diklaim mendapat dukungan jaringan 4G.
“Dalam penyelenggaraan program layanan khusus jamaah haji ini, XL sangat memperhatikan kualitas layanan," ungkap David melalui keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Selasa (2/7/2019).
Baca juga: XL Jual Paket Data Internet dengan Cashback hingga Rp 1,2 Juta
"Karena layanan ini berada di luar negeri, maka XL menjalin kerja sama dengan sejumlah operator telekomunikasi dan data di Arab Saudi yang memiliki kualitas jaringan yang baik," imbuhnya.
Dengan kerja sama ini, menurut David, pengguna operator XL Axiata dapat memilih ketiga operator tersebut untuk mendapatkan layanan roaming selama menjalankan ibadah umrah dan haji.
"Pelanggan XL tidak perlu mengganti kartunya dengan kartu lokal Arab Saudi," lanjutnya.
Adapun paket tersebut terdiri dari tiga paket yang berbeda yakni telepon dan sms, paket internet, dan paket combo yang mencakup keduanya. Berikut adalah rincian paket khusus umroh dan haji selengkapnya.
Baca juga: XL Luncurkan Axis Owsem, Paket Khusus untuk Gaming
Paket Telepon & SMS:
10 hari | 50 Menit + 50 SMS | Rp149rb
20 hari | 75 Menit + 75 SMS | Rp179rb
40 hari | 100 Menit + 100 SMS | Rp199rb
Paket Internet:
10 hari | Unlimited Internet | Rp199rb
20 hari | Unlimited Internet | Rp249rb
40 hari | Unlimited Internet | Rp379rb
Paket Combo:
10 hari | 50 Menit + 50 SMS + Unlimited Internet | Rp299rb
20 hari | 75 Menit + 75 SMS + Unlimited Internet | Rp399rb
40 hari | 100 Menit + 100 SMS + Unlimited Internet | Rp549rb
Ketiga paket tersebut sudah dapat dibeli mulai 1 Juli 2019. Paket haji XL axiata ini bisa dibeli melalui aplikasi myXL atau menu USSD dengan menekan tombol *123*747#.
Selain itu, juga bisa didapatkan di retailer XL, Alfamart, dan e-commerce seperti Traveloka, Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Go-Jek, dan Blibli.com.
Terkini Lainnya
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas