XL Jual Paket Data Internet dengan "Cashback" hingga Rp 1,2 Juta

JAKARTA, - Menyambut bulan Ramadhan tahun ini, operator seluler XL Axiata merilis paket baru bertajuk Xtra Rejeki. Istimewanya, paket data Xtra Rejeki memberi cashback ke pelanggan XL.
Cashback itu nantinya dapat digunakan untuk membeli smartphone tipe apa saja yang dijual di online partner yang tersedia.
Menurut Allan Bonke, Direktur Komersial XL Axiata, paket ini dirilis untuk pengguna kartu prabayar XL Axiata agar mendapat benefit lebih selama bulan Ramadhan. Allan mengklaim bahwa paket dengan cashback ini merupakan yang pertama kali di Indonesia.
"Kami merilis produk baru yang inovatif. Ini pertama kalinya di Indonesia ada paket yang memberi cashback," ujar Allan.
Paket Xtra Rejeki memiliki tiga pilihan. Pertama paket data XL 3 GB seharga Rp 65.000 dengan cashback hingga Rp 400.000, kedua paket data XL 6 GB seharga Rp 125.000 dengan cashback hingga Rp 800.000, ketiga paket data XL 15 GB dengan harga Rp 200.000 cashback hingga Rp 1,2 juta.
Baca juga: XL Luncurkan Paket Data Prioritas untuk Pelanggan Prabayar
Saat ini, bonus cashback baru bisa ditukarkan untuk pembelian smartphone di online partner tertentu, namun ke depannya XL bakal mengembangkan manfaat cashback paket Xtra Rejeki dengan partner yang lebih banyak.
XL Axiata mengaku tengah menyiapkan agar cashback tersebut bisa digunakan berbelanja di saluran penjualan lainnya, sehingga pelanggan XL akan terus mendapatkan manfaat yang semakin besar dari setiap pembelian paket data Xtra Rejeki.
Menurut Rahmadi Mulyohartono, Group Head of Commercial GTM XL Axiata, paket Xtra Rejeki diharapkan dapat membuat konsumen yang sudah menggunakan XL menjadi semakin loyal, dan dapat menarik pelanggan baru selama Ramadhan.
Kendati demikian, Rahmadi tidak menyebutkan target pelanggan baru yang ingin didulang XL lewat paket data Xtra Rejeki ini.
"Tujuan kami dua-duanya, ingin menambah loyalitas dan menambah jumlah pengguna. Tapi kami tidak bisa sebutkan berapa angka pengguna baru yang kami targetkan," kata Rahmadi.
Selain mendapat cashback, pengguna yang mengaktifkan paket Xtra Rejeki akan mendapat bonus unlimited WhatsApp, Line, Go-Jek, serta YouTube tanpa kuota, saat malam hari.
Untuk mengaktifkan paket Xtra Rejeki, pelanggan XL bisa melakukan aktivasi melalui UMB *123*678#. Setelah pembelian paket dilakukan, pengguna dapat melihat berapa jumlah cashback yang ia dapatkan.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis