Huawei Kirim 1 Juta Ponsel dengan OS Hongmeng Pengganti Android

- Huawei dikabarkan telah mengirim 1 juta ponsel yang dilengkapi dengan sistem operasi buatannya sendiri, Hongmeng. OS itu dibuat Huawei setelah dilarang memasang OS Android di ponsel berikutnya, akibat perang dagang China-AS.
Menurut firma Rosenblatt Securities, sebanyak 1 juta ponsel Huawei ber-OS Hongmeng itu bukan untuk dijual, melainkan dikirim ke rekanan vendor lain untuk diuji.
Belum bisa dipastikan juga apakah ponsel-ponsel ber-OS Hongmeng itu memang sudah dijual di pasar, atau masih berupa ponsel yang masih dalam tahap pengembangan.
Baca juga: Xiaomi, Oppo, Vivo Sudah Jajal OS Pengganti Android Buatan Huawei
Menurut laporan tersebut, seperti dirangkum KompasTekno dari GSM Arena, Senin (17/6/2019), sistem operasi Hongmeng diklaim sudah kompatibel dengan semua aplikasi Android, dan memiliki fitur keamanan dan perlindungan data yang ditingkatkan.
CEO Huawei Richard Yu sendiri melalui surat kabar China Daily mengatakan bahwa OS Hongmeng akan tersedia pada akhir tahun ini, atau paling lambat awal tahun depan.
Sebelumnya, sejumlah vendor ponsel China seperti, Oppo, Vivo, dan Xiaomi juga dikabarkan telah mengirim ahli-ahli internal mereka untuk merasakan langsung sistem operasi pengganti Android buatan Huawei itu.
Baca juga: OS Pengganti Android Buatan Huawei Dikabarkan Rilis Oktober
Hasilnya, sistem operasi HongMeng diklaim bisa mendongkrak performa ponsel 60 persen lebih cepat dibandingkan jika menggunakan OS Android.
Dalam pengembangan sistem operasi ini Huawei tak bekerja sendirian. Selain bekerja dengan Xiaomi, Oppo dan Vivo, Huawei juga menggandeng Tencent untuk turut meningkatkan kinerja OS Hongmeng.
Terkini Lainnya
- Segini Mahalnya Harga iPhone Jika Dibuat di Amerika
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia