Browser Berbayar dari Firefox Dilengkapi VPN dan "Cloud Storage"
- Firefox diam-diam punya rencana untuk merilis peramban versi berbayar. Versi berbayar ini menawarkan beberapa layanan ekstra, seperti VPN dan cloud storage.
CEO Mozilla, Chris Beard mengungkapkan sendiri kabar tersebut. Ia mengatakan, layanan yang selama ini gratis tidak akan dikenakan biaya.
"Jadi kami akan meluncurkan layanan berlangganan dan menawarkan level premium. Rencananya, layanan pertama tersebut akan rilis tahun ini menuju musim gugur. Kami targetkan bulan Oktober," ungkap Beard.
Rencana ini sejatinya masih digodok secara internal. Sehingga, Beard juga belum membeberkan secara gamblang bagaimana skema layanan Firefox premium nantinya dan berapa biaya berlangganannya.
Baca juga: Mozilla Siapkan Fenix, Browser Android Pengganti Firefox
Salah satu perwakilan Mozilla hanya mengatakan bahwa perusahaannya masih mematangkan rencana ini.
"Kami kemungkinan akan meluncurkan beberapa layanan baru dulu dan nantinya akan kami pikirkan lebih cermat tentang model yang paling tepat, sementara memastikan pula keamanan terbaik bagi pengguna," tulis perwakilan Mozilla.
VPN bukanlah bisnis baru Mozilla. Sebelumnya, peruahaan peramban ini bekerja sama dengan ProtonVPN untuk menawarkan langganan VPN seharga 10 dollar AS atau Rp 142.500 per bulan, sebagaimana KompasTekno rangkum dari GSM Arena, Selasa (11/6/2019).
Baca juga: Begini Cara Pasang VPN di Browser Opera
Beard juga mengungkapkan, ia ingin menambah cakupan layanan untuk Firefox Premium dan lebih fokus untuk meningkatkan hubungan dengan konsumennya demi memperkuat bisnis Mozilla.
Ia mengklaim 90 persen pendapatan dari Mozilla memang berasal dari mesin pencariannya.
Terkini Lainnya
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Spotify Mulai Gaji Kreator Video Podcast