Video: Membandingkan Galaxy Buds dengan Airpods 2
- Samsung dan Apple sama-sama merilis earphone teranyar pada awal 2019 lalu. Masing-masing adalah Galaxy Buds dan Airpods 2.
Keduanya sudah dilengkapi kemampuan untuk mengisi daya secara nirkabel atau wireless charging. Hanya saja, untuk Airpods 2, pengguna harus membeli casing wireless charging secara terpisah.
Salah satu fitur yang ditonjolkan pada Galaxy Buds adalah “Ambient Sound”, di mana pengguna bisa tetap mendengarkan lagu atau menonton video tanpa terisolasi dengan lingkungan sekitar.
Sementara itu, fitur yang menjadi daya tarik di Airpods 2 adalah dukungan terhadap asisten digital Siri. Dengan begitu, pengguna lebih mudah ketika ingin mengubah lagu, membuat panggilan telepon, atau mengatur volume yang dikeluarkan Airpods 2.
Baca juga: Earphone Galaxy Buds dan Arloji Pintar Galaxy Active Resmi Dijual di Indonesia
Untuk ketahanan baterainya, Galaxy Buds dijanjikan bisa telponan hingga 5 jam dan mendengarkan musik hingga 6 jam pasca satu kali pengisian daya.
Sementara itu, Airpods 2 bisa bertahan 3 jam untuk telponan dan 5 jam untuk mendengarkan musik pasca satu kali pengisian daya.
Selengkapnya, KompasTekno membandingkan Galaxy Buds dan Airpods 2 dari segi bentuk perangkat dan kenyamanannya di telinga, penyetelan, serta kualitas audio.
Anda bisa menengoknya di video hands-on Galaxy Buds dan Airpods 2 berikut ini.
Baca juga: Samsung Hadirkan Galaxy Buds, Pesaing Kuat AirPods
Terkini Lainnya
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi