Vendor China Ini Dului Samsung dan Huawei Jual Ponsel Lipat

- November tahun lalu, vendor China bernama Royole (Royuu) membuat kejutan dengan memperkenalkan smartphone layar lipat pertama di dunia, lebih dulu dari Samsung dan Huawei.
Tak berhenti sampai di situ, pekan ini Royole lagi-lagi menyalip Samsung dan Huawei dalam hal rilis produk ke pasaran. Ponsel lipat Royole yang bernama Flexpai sudah mulai dijual di China.
Baca juga: Bukan Dari Samsung atau Huawei, Inilah Ponsel Lipat Pertama di Dunia
Banderol harganya dipatok mulai 8.999 yuan (Rp 18,8 juta) untuk versi RAM 6GB dan storage 128 GB hingga 12.999 yuan (Rp 27,3 juta) untuk varian 8 GB/ 512 GB. Penjualan perdananya digelar pada 29 April kemarin di e-commerce T-mall.
Meski dihargai relatif mahal, kabarnya Flexpai habis terjual dalam beberapa jam, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari The Inquirer, Selasa (30/4/2019). Meski demikian, jumlah unit yang terjual tidak diungkap.
Ponsel lipat Galaxy Fold dan Huawei Mate X hingga kini masih belum dijual di pasaran. Samsung memutuskan untuk menunda rilis Galaxy Fold setelah beberapa unit awalnya mengalami kerusakan di tangan pengguna.
Huawei Mate X kemungkinan juga akan baru hadir pada Juli mendatang.
Baca juga: Samsung Tunda Peluncuran Galaxy Fold Secara Global
Jalan Royole Flexpai sendiri sebenarnya juga tak mulus. Ponsel ini sempat dilaporkan lekas panas dan baru saja bisa mulai diproduksi masal bulan lalu.
Flexpai memiliki diagonal layar 7,8 inci saat dibentangkan dan 4,3 inci dalam kondisi dilipat. Engsel fleksibel perangkat ini diklaim bisa dibuka-tutup sebanyak 200.000 kali.
Dapur pacunya mengandalkan chip Snapdragon 855 terbaru dari Qualcomm. Spesifikasi lain termasuk baterai 3.800 mAh dengan fast charging, kamera ganda 16 megapiksel dan 20 megapiksel, serta sistem operasi Android Pie yang dilapis antarmuka Water OS.
Terkini Lainnya
- LAN: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Karakteristik, serta Kelebihan dan Kekurangannya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- Apple Kirim 600 Ton iPhone dari India ke AS
- 3 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- Samsung Galaxy A26 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Google PHK Ratusan Karyawan, Tim Android dan Pixel Terdampak
- Harga iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max Second Terbaru
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China
- Apa Itu e-SIM, Bedanya dengan Kartu SIM Biasa?
- WordPress Rilis Fitur Baru, Pengguna Bisa Bikin Website Pakai AI
- INFOGRAFIK: Mengenal Teknologi E-SIM yang Kini Digunakan iPhone
- WA Down di Berbagai Negara, Tidak Hanya Indonesia
- WhatsApp Down, Pengguna Tidak Bisa Kirim Chat ke Grup
- Google Diterpa Gelombang PHK, Karyawan Divisi Android dan Pixel Kena Imbas