Langganan Spotify Kini Bisa Lewat Tokopedia

- Tokopedia meluncurkan layanan berlangganan Spotify melalui sistem pembelian voucher streaming. Peluncuran ini merupakan kali pertama bisnis marketplace asal Indonesia meluncurkan layanan berlangganan Spotify Premium.
Kolaborasi Spotify dengan Tokopedia ini dilatarbelakangi keinginan Tokopedia untuk menjawab tren streaming musik yang sedang marak saat ini.
"Kami melihat animo yang luar biasa terhadap music streaming sebagai gaya hidup baru kaum urban dan millennials yang menikmati hiburan on-the-go," ujar Herman Widjaja, VP of Engineering Tokopedia.
Baca juga: Spotify Revisi Batas Usia Pengguna di Indonesia
Hal senada juga disampaikan oleh Patrik Falk selaku Head of Premium APAC Spotify.
“Sebagai layanan streaming musik paling populer di dunia, Spotify ingin musik dapat diakses oleh seluruh kalangan masyarakat di Indonesia," ujar Patrik, dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Jumat (12/04/2019).
"Kolaborasi kami dengan Tokopedia kini memberi masyarakat Indonesia lebih banyak pilihan untuk menikmati Spotify Premium," imbuhnya.
Kehadiran layanan voucher streaming Spotify Premium ini juga sekaligus menambah deretan produk digital di platform Tokopedia yang saat ini jumlahnya telah mencapai lebih dari 30 produk, mencakup langganan streaming film, TV, tayangan olahraga, dan internet.
Baca juga: Spotify Blokir Akun yang Pakai Pemblokir Iklan
Dalam rangka peluncuran kerja sama ini, Tokopedia menghadirkan promo cashback hingga Rp 30.000 khusus untuk pembelian hingga 30 April 2019.
Untuk mendapatkannya, pengguna cukup memasukkan kode promo: TOPEDSPOTIFY ketika mereka akan menyelesaikan proses pembayaran. Untuk lebih jelasnya, pengguna bisa mengunjungi tautan berikut.
Lalu, bagaimana cara berlangganan Spotify Premium lewat Tokopedia sekaligus mendapatkan potongan harga alias cashback tadi?
Cara berlangganan Spotify Premium via Tokopedia
1. Buka aplikasi Tokopedia dan pilih menu "Semua Kategori" di halaman utama aplikasi.
2. Pilih tab "Entertainment" dan pilih ikon "Streaming".

3. Setelah itu, pengguna akan disodorkan dengan jendela pemilihan voucher streaming. Pilih voucher streaming "Spotify Premium" di kotak pilihan pertama dan pilih nominal yang ingin dibeli di kotak pilihan kedua.
Terkait nominal, ada tiga pilihan durasi berlangganan Spotify Premium yang bisa dibeli lewat Tokopedia, yaitu 1 bulan, 3 bulan, dan 6 bulan. Ketiganya memiliki harga berbeda.

Terkini Lainnya
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China