Ini Harga Huawei P30 dan P30 Pro di Indonesia

JAKARTA, - Setelah diluncurkan di Paris beberapa waktu lalu, akhirnya Huawei memboyong lini smartphone P30 ke Indonesia. Duo Huawei P30 dilepas dengan harga yang terbilang jauh lebih murah dibanding pasar Eropa.
Untuk Huawei P30, dijual dengan harga dari Rp 9.999.000 untuk model RAM 6 GB dan internal 128 GB.
Huawei P30 dengan model yang sama dijual seharga 799 euro (Rp 12 jutaan) di Eropa.
Sementara Huawei P30 Pro model RAM 8 GB internal 256 GB di Indonesia, dibanderol mulai dari Rp 12.999.000.
Harga Huawei P30 Pro ini jauh lebih murah dari Eropa yang dijual 1.099 euro (Rp 17,5 jutaan) untuk model yang sama.
Meski ada tiga varian penyimpanan yang dirilis, hanya ada satu varian yang dijual di Indonesia yakni RAM 8 GB / 256 GB.
Pre-order P30 dan P30 Pro dimulai per tanggal 12-19 April 2019 di Lazada dan Erafone. Khusus untuk Huawei P30 Lite, sudah mulai tersedia dengan harga Rp 4.299.000.
Masing-masing e-commerce tersebut menawarkan beragam bonus, seperti cashback dan aksesori, misalnya Huawei Smartband 3 Pro, JBL Go, atau Bluetooth speaker.
Spesifikasi Huawei P30
Untuk P30 dan P30 Pro memiliki spesifikasi yang hampir sama. Misalnya, sama-sama berbekal kamera depan 32 megapiksel bukaan f/2.0. Diotaki chipset Kirin 980, dijalankan dengan sistem operasi Android 9.0 Pie dan dilapisi antarmuka EMUI 9.1.
Keduanya juga telah didukung fitur pemindai sidik jari dalam layar, sesuatu yang baru bagi Huawei. Perbedaan baru terlihat dari ukuran layar. P30 memiliki bentang layar lebih kecil yakni 6,1 inci. Sementara versi Pro berbentang 6,47 inci.
Perbedaan lain ada di kamera belakang. P30 reguler hanya mengusung tiga kamera yang terdiri dari kamera 40 MP (f/1.8, lensa wide), 16 MP (f/2.2, lensa ultra-wide), dan 8 MP (f/2.4, lensa telefoto).
Sedangkan versi Pro didukung empat kamera, yakni sensor 40 MP (f/1.6, lensa wide), 20 MP (f/2.2, lensa ultra-wide), 8 MP (f/3.4, lensa periskop (telefoto), 5x optical zoom), dan kamera ToF 3D untuk mengukur jarak objek.
Baca juga: Melihat Hasil Jepretan Kamera Zoom 5x Huawei P30 Pro
Ruang penyimpanannya pun lebih besar versi Pro, di mana untuk RAM nya berkapasitas 8 GB dengan tiga pilihan memori yakni 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Untuk P30 reguler, hanya dibekali RAM 6 GB dengan pilihan memori 128 GB.
Lalu, perbedaan lainnya ada di kapasitas baterai, yakni 3.650 mAh di Huawei P30 dan 4.200 mAh di Huawei P30 Pro. Huawei P30 Pro juga memiliki fitur reverse wireless charging untuk mengisi daya secara nirkabel antar ponsel dengan menempelkannya di belakang perangkat.
Fitur itu tidak tersedia di P30 versi reguler.
Baca juga: Menggenggam Huawei P30 Pro, Ponsel 4 Kamera dengan Zoom Periskop 5X
Terkini Lainnya
- 3 Cara Gabungkan File Microsoft Word buat Skripsi dan Makalah
- Daftar Harga Netflix di Indonesia, Mulai Rp 54.000
- iPhone 16e Meluncur, iPhone 16 Versi "Murah"
- Xiaomi Suntik DeepSeek AI ke HyperOS, Ini HP yang Kebagian
- Nugroho Sulistyo Budi Resmi Dilantik Jadi Kepala BSSN
- Bocoran Desain iPhone 17 Pro, Jadi Mirip Ponsel Poco?
- HP Xiaomi Ini Dapat Update 6 Tahun, Dijual di Indonesia
- Foto: 100 Meter dari Panggung Seventeen Bangkok Tetap "Gokil" Pakai Samsung S25 Ultra
- Cara Buat Twibbon Ramadan 2025 di Canva lewat HP dan Desktop
- Garmin Instinct 3 Series Rilis di Indonesia, Kini Pakai Layar AMOLED
- Cara Bikin Kata-kata Kartu Ucapan Lebaran untuk Hampers Lebaran via ChatGPT
- 5 Negara Larang DeepSeek, Terbaru Korea Selatan
- Ini Dia Fitur xAI Grok 3, AI Terbaru Buatan Elon Musk
- Melihat HP Lipat Huawei Mate X6 Lebih Dekat, Layar Besar Bodi Ramping
- Google Didenda Rp 202 Miliar, Pakar Dorong Regulasi Digital yang Lebih Adil