cpu-data.info

Katie Bouman, Programmer Wanita di Balik Foto "Black Hole"

Katie Bouman, programmer wanita yang membuat algoritma penyusun citra pertama Black Hole (lubang hitam) di antariksa.
Lihat Foto

- "Memikirkan cara untuk melihat dan mengukur sesuatu yang tidak bisa dilihat secara kasat mata". Itulah prinsip yang ditanamkan oleh Katie Bouman, programmer wanita di balik foto perdana Lubang Hitam (black hole) yang dirilis oleh para ilmuwan.

Sejumlah ilmuwan ini, termasuk Bouman yang masih menjadi ilmuwan junior, bergabung dalam tim yang bernama Event Horizon Telescope (EHT), yang memiliki misi untuk menangkap citra lubang hitam di luar angkasa.

Bouman sendiri, bersama tim yang ia pimpin, bertugas untuk menyatukan dan memperjelas gambar yang didapatkan oleh sejumlah teleskop besar yang terpencar di Bumi, namun saling terhubung.

Nantinya, setelah foto diambil dan dikumpulkan oleh tim lain, tim Bouman kemudian menggunakan algoritma yang telah dibuatnya untuk merekonstruksi kumpulan data, dengan beberapa metode penyatuan foto, agar menjadi satu gambar yang jelas.

Foto pertama lubang hitam yang didapatkan lewat observasi dengan Event Horizon Telescope (EHT)EHT Foto pertama lubang hitam yang didapatkan lewat observasi dengan Event Horizon Telescope (EHT)
Foto tersebut kemudian menjadi foto lubang hitam yang bisa dilihat di internet saat ini. Dengan kata lain, tanpa algoritma Bouman, citra lubang hitam ini mungkin masih berupa kumpulan data astronomi dan bahkan belum bisa menjadi sebuah gambar yang bermakna.

Baca juga: Bagaimana "Black Hole" Sejauh 500 Triliun Km dari Bumi Bisa Difoto?

Bahkan, ia tadinya mengira bahwa timnya hanya akan mendapatkan sebuah gumpalan yang tak berarti, tanpa adanya sebuah cahaya di sekitar lubang hitam, yang menjadi karakteristiknya. Lalu, seperti apa algoritma yang dibuat Bouman?

Algoritma CHIRP

Pada 2016, Bouman membuat algoritma untuk membantu program komputer melakukan pencitraan dan rekonstruksi gambar.

Program yang ia namakan CHIRP (Continuous High-resolution Image Reconstruction using Patch priors) itu bisa digunakan untuk menggabungkan sejumlah data dan gambar mentah yang dihasilkan oleh teleskop-teleskop yang tersebar di berbagai belahan dunia.

Sebab, tidak ada satu teleskop yang cukup kuat untuk menjangkau lubang hitam yang jaraknya mencapai 500 triliun kilometer dari Bumi itu. Maka itulah digunakan jaringan teleskop tadi.

Data yang diambil dari jaringan teleskop Event Horizon kemudian disimpan di ratusan hard disk, dan dibawa ke Boston, AS dan Bonn, Jerman untuk disatukan, menggunakan algoritma buatan Bouman.

Foto yang dihasilkan oleh algoritma tersebut kemudian dianalisa oleh empat tim ilmuwan berbeda, untuk memastikan kesahihan foto.

Tak ada latar belakang

Meski menciptakan algoritma dan bergabung dengan tim EHT, Bouman sendiri ternyata tidak memiliki latar belakang ilmu yang membicarakan black hole.

Saat pertama kali bergabung di dalam tim EHT, sekitar enam tahun lalu, wanita berumur 29 tahun ini mengaku tidak memiliki pengetahuan tentang black hole.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat