Paket "Roaming" Smartfren Hadir di 15 Negara Asia Pasifik

- Setelah tahun lalu telah hadir di Singapura dan Malaysia, kini operator seluler Smartfren memperluas jangkauan paket roaming internasionalnya ke belasan negara lain di Asia Pasifik.
Total negara yang telah disambangi paket roaming Smartfren di kawasan tersebut kini mencapai 15, yakni Singapura, Malaysia, Hong Kong, Macau, Korea Selatan, Jepang, Thailand, Australia, Selandia Baru, Taiwan, Brunei Darussalam, India, Filipina, Bangladesh, dan China.
“Paket internasional roaming kami hadirkan agar para pelanggan kami tetap terkoneksi dan dapat berkomunikasi selama berada di luar negeri," ujar Djebeng Sakti Wibowo, Divisi Head of International Business Smartfren.
Baca juga: Smartfren "Matikan" Andromax Pertengahan 2019
Menurut keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Senin (25/3/2019), untuk menikmati layanan Smartfren di negara-negara tersebut, pengguna bisa membeli paket roaming internasional Smartfren yang dibanderol dengan harga Rp 150.000.
Paket ini sudah termasuk kuota internet 4G sebesar 2 GB yang berlaku selama 7 hari dan bisa diperoleh pelanggan baik ketika masih berada di Indonesia ataupun setelah berada di negara-negara yang disebut tadi.

Untuk mengaktifkan paket roaming dari Smartfren ini, pelanggan bisa membeli paket internasioal Roaming lewat galeri Smartfren, aplikasi MySmartfren, website my.smartfren.com, atau menu USSD yang bisa diakses dengan melakukan panggilan ke *128#.
Perlu dicatat, ketika membeli paket tersebut di luar negeri melalui koneksi internet (aplikasi dan situs Smartfren), pastikan membelinya lewat akses Wi-Fi gratis untuk menghindari pemotongan biaya Smart Day Pass Smartfren sebesar Rp 70.000.
Baca juga: Smartfren Luncurkan Paket Internet Wi-Box 4G
Sebelum mengaktifkan paket tersebut, ada beberapa syarat yang harus pengguna perhatikan agar bisa memakai paket roaming Smartfren di luar negeri.
Pertama, kartu SIM Smartfren yang pengguna miliki harus mendukung roaming internasional. Kedua, pengguna juga diharuskan untuk memiliki smartphone yang bisa digunakan di luar Indonesia.
Ketiga, pastikan status roaming internasional sudah aktif dan perangkat masing-masing pelanggan memang mendukung jaringan Smartfren. Untuk informasi selengkapnya, silakan kunjungi tautan berikut.
Terkini Lainnya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Apakah iPhone XS Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- HP Poco F7 Ultra dan F7 Pro Resmi di Indonesia, Harga Termurah Rp 7 Jutaan
- Link Download dan Cara Instal Safe Exam Browser buat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy