Menjajal Kamera Galaxy S10+ di San Francisco, Sebagus Apa Hasilnya?

SAN FRANCISCO, - Untuk pertama kalinya di seri Galaxy S, Samsung menyematkan tiga kamera (triple-camera) sekaligus di punggung Galaxy S10 dan Galaxy S10+.
Dua di antaranya adalah kamera 12 megapiksel. Pertama untuk lensa wide bersudut pandang 77 derajat (variable aperture f/1.5 atau f/2.4). Lantas yang kedua untuk lensa short telephoto bersudut pandang 45 derajat (f/2.4).
Baca juga: Harga Samsung Galaxy S10, S10 Plus, dan S10e di Indonesia
Masing-masing dibekali OIS dan bukan inovasi baru karena sudah hadir di Galaxy S9. Yang baru adalah kamera ketiga beresolusi 16 megapiksel dengan lensa ultra-wide yang mampu menangkap sudut pandang 123 derajat (f/2.2).
Kamera ultra-wide di Galaxy S10+ memiliki sudut pandang yang jauh lebih lebar dibandingkan dengan kamera wide.
Kamera super lebar ini memiliki perspektif unik yang akan terasa manfaatnya ketika memotret pemandangan luas dan interior bangunan.

Baca juga: 8 Fitur Galaxy S10 yang Hadir untuk Pertama Kalinya di Samsung
Fungsi scene recognition berbasis kecerdasan buatan (AI) pun diperluas. Galaxy S10+ kini sanggup mengenali 30 jenis obyek dan melakukan pengaturan parameter pemotretan secara otomatis untuk hasil maksimal.

Di sisi depan, unit kamera selfie Galaxy S10+ ada dua (dual-camera). Masing-masing berkualitas 10 megapiksel (f/1.9) dan 8 megapiksel yang berfungsi sebagai depth sensor.
KompasTekno menjajal kebolehan Galaxy S10 untuk mengabadikan berbagai obyek menarik di kota San Francisco, Amerika Serikat, setelah acara peresmiannya pekan lalu. Hasil-hasil jepretannya bisa dilihat di tautan berikut.
Terkini Lainnya
- LAN: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Karakteristik, serta Kelebihan dan Kekurangannya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- Apple Kirim 600 Ton iPhone dari India ke AS
- 3 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- Samsung Galaxy A26 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Google PHK Ratusan Karyawan, Tim Android dan Pixel Terdampak
- Harga iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max Second Terbaru
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China
- Apa Itu e-SIM, Bedanya dengan Kartu SIM Biasa?
- WordPress Rilis Fitur Baru, Pengguna Bisa Bikin Website Pakai AI
- INFOGRAFIK: Mengenal Teknologi E-SIM yang Kini Digunakan iPhone
- WA Down di Berbagai Negara, Tidak Hanya Indonesia
- WhatsApp Down, Pengguna Tidak Bisa Kirim Chat ke Grup
- Google Diterpa Gelombang PHK, Karyawan Divisi Android dan Pixel Kena Imbas