China Blokir Twitch, Streaming Game yang Meroket saat Asian Games 2018
- Pemerintah China kembali melakukan pemblokiran pada situs asing. Kali ini situs layanan populer streaming game, Twitch, dilaporkan tak dapat diakses dan hilang dari toko aplikasi.
Hal tersebut dilaporkan sebagian pengguna yang mengeluh kesulitan membuka halaman Twitch sejak Senin kemarin.
Padahal bulan lalu, Twitch menjadi salah satu aplikasi terpopuler dan bertengger di peringkat 3 sebagai yang paling banyak diunduh di China.
Keluhan ini baru dirasakan oleh pengguna di sejumlah wilayah tertentu, sedangkan sebagian lainnya mengaku masih bisa mengakses Twitch meski kecepatannya sangat lamban. Artinya, proses pemblokiran Twitch masih belum merata dan baru dilakukan di wilayah tertentu.
"Mengapa saya tidak bisa terhubung di wilayah Liaoning?" ungkap salah satu pengguna di situs Weibo.
"Saya masih bisa menonton di Chanchun," timpal pengguna lainnya.
Dikutip KompasTekno dari The Verge, Jumat (21/9/2018), pemblokiran Twitch dilakukan seiring dengan meningkatnya popularitas layanan ini di China. Popularitas layanan ini terdongkrak sejak digelarnya Asian Games yang baru saja usai beberapa waktu lalu.
Para pengguna mulai mengunduh dan menginstal aplikasi untuk menonton pertandingan eksibisi e-Sports yang dihelat di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.
Baca juga: E-sport Dipertandingkan di Asian Games, Selanjutnya Olimpiade?
Pemerintah China memang memilih tidak menayangkan turnamen eksibisi ini di channel televisi nasional sehingga Twitch menjadi alternatif untuk menontonnya.
Perusahaan analisis Sensor Tower pun membenarkan hal ini. Pada akhir Agustus lalu, jumlah unduhan aplikasi Twitch naik 23 kali lebih tinggi dari minggu sebelumnya. Namun sekarang aplikasi tersebut sudah hilang dan dicabut dari toko aplikasi di China.
Pemerintah China sendiri memang dikenal ketat dalam mengatur penggunaan internet oleh para penduduknya. Sejauh ini China telah memblokir sejumlah situs asing populer, seperti Facebook, Google, dan Twitter secara permanen.
Layanan Twitch yang dimiliki Amazon ini memang tengah mencatat peningkatan besar dibandingkan tahun lalu. Terutama ketika game Fortnite mulai digandrungi dan semakin populer.
Ditambah keberadaan gamer Tyler "Ninja" Belvins yang memiliki banyak penggemar membuat Twitch semakin digandrungi oleh para pecinta game.
Baca juga: 6 Pilihan Profesi di Industri E-Sport yang Bisa Dilirik Milenial
Terkini Lainnya
- Ponsel Lipat Huawei Mate X6 Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya
- Apa Itu Product Active Failed di Microsoft Word? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- TikTok Tidak Bisa Diakses Lagi di Amerika Serikat
- Cara Masukkan Tabel di Pesan Gmail dengan Mudah
- 3 Cara Menghapus Cache di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- CEO TikTok Ternyata Pernah Magang di Facebook
- Aplikasi TikTok Hilang dari Google Play Store dan Apple App Store AS
- Cara Factory Reset HP Xiaomi dengan Mudah dan Praktis
- Apa Arti “Re” di Gmail dan Mengapa Muncul saat Membalas Pesan?
- TikTok Jawab Putusan AS, Sebut 170 Juta Pengguna Akan Terdampak Penutupan
- Microsoft Hentikan Dukungan Office di Windows 10 Tahun Ini
- TikTok Terancam Ditutup, Medsos RedNote Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Amerika Akan Blokir TikTok, Siapa yang Bakal Diuntungkan?
- Spesifikasi dan Harga Oppo Reno 13 5G di Indonesia
- Langkah Pertama yang Harus Dilakukan saat HP Hilang