Fitur Baru ShareIt Permudah Transfer File dari dan ke Smartphone
- Aplikasi untuk transfer data atau berbagi file ShareIt merilis fitur baru bernama Share Zone. Fitur baru ini membuat berbagi file antar-perangkat jadi tidak ribet.
Share Zone memberi pengalaman dan cara baru dalam berbagi file dengan menampilkan file-file favorit Anda dengan orang-orang terdekat.
Share Zone memungkinkan pengguna ShareIt menaruh berbagai file, baik itu aplikasi game, foto liburan, maupun video favorit dalam sebuah folder bernama Share Zone agar dapat dilihat dan diakses oleh teman-teman terdekat.
Sebaliknya, Anda pun bisa melihat dan mengakses file-file yang di-share oleh teman melalui Share Zone miliknya.
Sebelumnya pengguna ShareIt harus secara manual meletakkan file satu per satu dan membagikan atau mengirimkannya ke setiap perangkat/teman.
Pengguna ShareIt juga bisa mendapatkan update Share Zone dari teman dan orang terdekat secara real-time. Selain bisa mengetahui aplikasi, musik, atau video mana yang sedang digemari teman-teman, Anda juga bisa mendapatkan teman baru dan dapat memulai percakapan melalui aplikasi ShareIt.
Dalam keterangan pers yang diterima KompasTekno, Sabtu (21/10/2017), ShareIt mengatakan fitur Share Zone sudah bisa dinikmati pengguna seluruh platform, seperti Android, iOS, Windows Phone, MacOS, dan Windows. Aplikasi versi terbaru juga bisa diunduh melalui situs ushareit.com.
Untuk menggunakan Share Zone, Anda harus menginstal aplikasi ShareIt versi terbaru dari toko aplikasi sesuai perangkat yang dimiliki. Setelah mengunduh, Anda tinggal membuka aplikasi ShareIt, pilih menu “Share Zone” dan pilih beberapa file agar bisa dilihat oleh teman.
Untuk bergabung dengan Zona milik teman, sebelumnya Anda harus terhubung dengan teman dengan mengaktifkan koneksi WiFi pada perangkat yang akan mengirim dan menerima file.
Selanjutnya, klik “Join Now” untuk bisa mengambil beberapa file yang Anda suka dari Share Zone milik teman Anda. Kini Anda sudah bisa memilih aplikasi, musik, atau video dari perangkat teman untuk ditampilkan di perangkat Anda.
Jika ingin mengubah isi folder Share Zone, cukup klik tombol “Edit” untuk menghapus file atau menambahkan file aplikasi, musik, dan video lainnya.
Aplikasi ShareIt bekerja dengan memanfaatkan koneksi WiFi, tidak memerlukan koneksi internet. Yang berarti dapat menghemat kuota Internet Anda dan tidak perlu menggunakan USB atau koneksi Bluetooth untuk mengirimkan file antar-perangkat.
ShareIt dapat mengirimkan file dengan berbagai ukuran atau jenis apapun. Aplikasi ini membantu saat mengirimkan file yang ukurannya begitu besar dengan cepat tanpa kehilangan kualitas file tersebut. Bahkan, aplikasi ini mampu mengirimkan file 200 kali lebih cepat dari Bluetooth dan bisa mencapai kecepatan pengiriman hingga 20 MB per detik.
Tidak hanya bisa digunakan pada perangkat yang berbeda seperti pada smartphone, komputer, dan tablet, aplikasi ShareIt juga bisa digunakan untuk memindahkan file pada sistem operasi yang berbeda seperti Android ke iOS, atau dari perangkat Android ke Windows Phone.
Aplikasi ShareIt kini semakin populer di kalangan millenial di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Mobile World Live melaporkan bahwa penetrasi smartphone di Asia, termasuk Indonesia, telah mencapai 50 persen sejak akhir 2016.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua