Canon Buka Pusat Kamera di Surabaya

- PT Datascrip, distributor resmi Canon di Indonesia kembali membuka gerai peraga Canon Image Square baru. Gerai kali ini berlokasi di Surabaya dan yang kedua dibuka di Kota Pahlawan itu.
Gerai pertama Canon di Surabaya terletak di Hartono Bukit Darmo Boulevard. Sedangkan gerai yang baru dibuka ini menyatu dengan toko kamera Sumber Bahagia.
“Hadirnya Canon Images Square di Sumber Bahagia Surabaya ini tentunya diharapkan semakin memberikan kemudahan bagi konsumen, lebih dekat dan lebih nyaman ketika ingin mencoba produk-produk Canon,” ujar Canon Division Director, PT Datascrip, Merry Harun, melalui keterangan resminya pada KompasTekno, Minggu (17/9/2017).
“Di Canon Images Square, konsumen bisa mendapatkan informasi produk yang lengkap serta berkesempatan berkonsultasi langsung dengan sales consultant profesional. Konsumen akan mendapatkan informasi terbaik mengenai produk-produk sesuai dengan kebutuhannya sebelum memutuskan untuk membeli,” imbuhnya.
Canon Image Square di Surabaya mengusung konsep serupa dengan gerai sejenis di kota lain. Semua pengunjungnya bisa mencoba berbagai alat dan pendukung fotografi di sana, mulai dari kamera hingga printer foto.
Selain itu, pengunjung juga bisa langsung membeli peralatan tersebut setelah mencobanya. Produk-produk yang ditampilkan di sana antara lain berupa kamera saku IXUS dan PowerShot, kamera DSLR dan mirrorless EOS, berbagai pilihan lensa, serta printer Selphy.
Canon Image Square di toko Sumber Bahagia merupakan gerai ke-10 yang dibuka oleh PT Datascrip. Selain itu, perusahaan juga sudah membuka gerai serupa di Jakarta, Bandung, Medan, Makassar, Manado, Malang dan Solo.
Terkini Lainnya
- Xiaomi Suntik DeepSeek AI ke HyperOS, Ini HP yang Kebagian
- Nugroho Sulistyo Budi Resmi Dilantik Jadi Kepala BSSN
- Bocoran Desain iPhone 17 Pro, Jadi Mirip Ponsel Poco?
- HP Xiaomi Ini Dapat Update 6 Tahun, Dijual di Indonesia
- Foto: 100 Meter dari Panggung Seventeen Bangkok Tetap "Gokil" Pakai Samsung S25 Ultra
- Cara Buat Twibbon Ramadan 2025 di Canva lewat HP dan Desktop
- Garmin Instinct 3 Series Rilis di Indonesia, Kini Pakai Layar AMOLED
- Cara Bikin Kata-kata Kartu Ucapan Lebaran untuk Hampers Lebaran via ChatGPT
- 5 Negara Larang DeepSeek, Terbaru Korea Selatan
- Ini Dia Fitur xAI Grok 3, AI Terbaru Buatan Elon Musk
- Melihat HP Lipat Huawei Mate X6 Lebih Dekat, Layar Besar Bodi Ramping
- Google Didenda Rp 202 Miliar, Pakar Dorong Regulasi Digital yang Lebih Adil
- HP Realme P3 Pro dan P3x 5G Meluncur, Bawa Baterai Besar dan Chipset Baru
- Cara Cari Ide Menu Sahur dan Buka Puasa Otomatis via AI serta Contoh Prompt
- xAI Luncurkan Grok 3, Chatbot AI Pesaing ChatGPT dan DeepSeek