Meluncur Berbarengan dengan Gerhana Matahari, Apa Nama Android O?
- Hari Senin, tanggal 21 Agustus mendatang, gerhana matahari total akan menyapu wilayah Amerika Serikat untuk pertama kalinya sejak tahun 1918. Momen bersejarah ini rupanya ikut dimanfaatkan oleh Google untuk meresmikan sistem operasi mobile terbarunya, Android O.
Raksasa internet tersebut membuka sebuah situs web baru berisi hitung mundur menuju gerhana matahari total di Amerika Serikat.
“Android O akan mendarat bersama dengan gerhana matahari total dan membawa sejumlah kekuatan baru yang manis!” tulis Google dalam laman yang bersangkutan.
Situs web itu akan turut menayangkan dua event di hari yang sama, yakni live streaming gerhana matahari total dari NASA di kota New York, pukul 12.00 siang waktu setempat. Kemudian dilanjutkan perkenalan resmi Android O di kota yang sama, pukul 14.30 waktu setempat.
Ada juga sejumlah informasi lain seperti jadwal kedatangan gerhana matahari total di kota-kota besar di Amerika Serikat dan proyek Eclipse Megamovie yang mengajak para penonton gerhana di seantero Amerika untuk bersama-sama mengabadikan peristiwa tersebut.
Bagaimana dengan Android O? Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Pocket Lint, Sabtu (19/8/2017), sistem operasi mobile tersebut sejauh ini masih berada dalam tahap developer beta.
Julukannya pun masih belum diketahui. Ada beberapa nama yang diduga akan dipilih oleh Google, antara “Oatmeal Cookie”, “Orange Julius”, hingga “Orange Sherbert”.
Menilik sejarah Google, ada kemungkinan Android O akan bernama “Oreo” lewat cross licensing dengan pemilik brand kue tersebut. Hal serupa pernah dilakukan Google lewat Android Kitkat. Terlebih, bentuk bundar gerhana matahari total agaknya bersesuaian dengan biskuit manis yang populer itu.
Baca: Menebak Nama Resmi Android O
Terkini Lainnya
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya