#16bestof16 Tampilkan 16 Foto Instagram Terbaik, Begini Caranya
- Akhir tahun menjadi waktu yang pas untuk mengingat kembali momen-momen penting selama 12 bulan ke belakang. Di era media sosial seperti sekarang, momen-momen itu mudah diintip via Instagram, Facebook, dan media sosial lain.
Terlebih lagi, sejak tahun lalu muncul situs pengepul momen terpopuler di Instagram yang bertajuk "Best Nine". Situs tersebut membuatkan kolase berisi sembilan foto terbaik berdasarkan banyaknya like.
Tahun ini situs Best Nine masih ada. Namun, jika sembilan foto masih dianggap kurang, Anda bisa beralih ke situs #16bestof16. Situs itu akan menampilkan kolase berisi 16 foto terbaik yang Anda unggah selama 2016 di Instagram.
Indikator foto terbaik merujuk kepada jumlah like, sama seperti Best Nine. Mekanismenya pun pada dasarnya identik, sebagaimana pantauan KompasTekno, Rabu (21/12/2016).
Baca: #2016BestNine Ramai di Instagram, Begini Cara Membuatnya
Anda cukup berkunjung ke situs #16bestof16 lewat tautan ini. Selanjutnya, masukkan nama akun Instagram Anda (contoh: @kompascom).
Ketika Anda menekan tombol "show me", 16 foto Anda yang paling banyak di-like sepanjang 2016 akan muncul dalam satu kolase.
Urutan foto dibuat teratur. Foto di kotak kiri teratas adalah yang paling banyak diganjar like, sementara di kotak kanan terbawah paling sedikit.
Ada juga informasi tambahan seperti jumlah foto yang Anda unggah selama setahun, total like, dan total komentar yang terkumpul.
Sebelum menjajal cara tersebut, pastikan akun Instagram Anda dalam keadaan tidak dikunci atau private. Pasalnya, situs ini tidak akan bisa memindai foto-foto dalam akun Instagram yang dikunci.
Selamat mencoba!
Baca: 10 Foto Terpopuler Instagram 2016 Didominasi Selena Gomez
Terkini Lainnya
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi