Dioprek, Touch Bar MacBook Pro Bisa Jalankan Game "Doom"

- Touch Bar yang menggantikan deretan tombol function keys di laptop MacBook Pro terbaru bisa menjalankan berbagai fungsi berbeda. Layar sentuh kedua itu ternyata juga bisa dipakai untuk main game.
Hal tersebut dibuktikan oleh engineer Facebook, Adam Bell, yang berhasil memasang dan memainkan game Doom di TouchBar. Sebagai bukti, Bell memajang videonya di YouTube.
Tentu, meski bisa dijalankan, kondisinya tidak ideal karena tampilan game jadi sangat “melar” mengikuti bentuk Touch Bar yang melebar dengan resolusi 2.170 x 60 piksel.
Baca: 7 Hal yang Dibunuh Apple demi MacBook Pro Baru
Doom sendiri adalah game FPS klasik keluaran tahun 1993 yang dirancang untuk dimainkan di layar komputer dengan aspect ratio 4:3.
Side note, as ridiculous (ly amazing) as Doom is running on the Touch Bar is… the HUD is equally great pic.twitter.com/RFwq7nJ7ae
— Adam Bell (@b3ll) November 20, 2016
Dalam percobaan kedua, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TechSpot, Selasa (22/11/2016), Bell menampilkan HUD atau kolom berisi informasi health points, amunisi, dan lain-lain dari karakter pemain di game Doom.
Memang tak praktis, tapi setidaknya Bell berhasil menunjukan bahwa Touch Bar bisa dipakai untuk berbagai macam keperluan, termasuk sekadar iseng.
Bagaimana cara Bell menjalankan Doom di Touch Bar? Layar kedua MacBook Pro ini kemungkinan berjalan dengan partisi sendiri di dalam SSD, dan karena itu bisa diprogram ulang dengan mudah.
Konsep tersebut sebenarnya bukan barang baru. Beberapa tahun lalu, komputer Dell pernah memiliki media player (MediaDirect) di partisi terpisah yang bisa dipakai untuk memutar konten tanpa booting OS.
Baca: Tunggu, Jangan Beli MacBook Pro Tahun Ini
Video selengkapnya dari hasil oprekan Bell bisa dilihat di bawah.
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory