Mau Bantu BlackBerry, Justin Bieber Ditolak

— Justin Bieber ternyata pernah menawarkan diri menjadi brand ambassador BlackBerry. Bieber beralasan baik BlackBerry maupun dirinya sama-sama berasal dari Kanada, dan ia memiliki jumlah penggemar remaja yang banyak.
Hal tersebut terungkap saat Senior Development Manager Research in Motion (RIM) periode 2001-2011, Vincent Washington, berbincang dengan wartawan Bloomberg Businessweek.
Washington, yang juga berkewarganegaraan Kanada, itu mengaku didekati oleh Bieber dan menawarkan diri menjadi duta BlackBerry di Kanada.
Menurut Washington, seperti dikutip Cnet, Kamis (5/12/2013), Bieber berkata, "Beri saya 200.000 dollar AS dan 20 smartphone (BlackBerry), saya bersedia jadi brand ambassador-mu."
Hal tersebut kemudian disampaikan Washington ke tim marketing BlackBerry, yang saat itu masih menggunakan nama RIM. Biasanya, tim pemasaran akan menyambut baik apabila ada seorang artis atau public figure yang terkenal mau menjadi duta perusahaan mereka.
Namun, ternyata tanggapan tim pemasaran RIM bertolak belakang. "(Kepopuleran) anak itu tak akan bertahan lama," kata mereka. Washington pun masih mencoba membujuk rekannya. "Tetapi, anak ini bisa membantu menghidupkan RIM," ujarnya yang disambut dengan tawa seisi ruangan.
Menggaet artis dan menjadikan duta perusahaan memang banyak dilakukan perusahaan teknologi. Mereka berharap kepopulerannya bisa terdongkrak melalui sang artis. Namun, perusahaan juga perlu memilih artis mana yang tepat.
BlackBerry pada akhirnya memilih penyanyi Alicia Keys dalam mengampanyekan BlackBerry 10. Keys didaulat sebagai Global Creative Director, walau sempat kecolongan mem-posting tweet dari perangkat iPhone. Keys lalu menyanggah dengan alasan akun Twitter-nya dibajak.
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory