Oppo Reno 13 Series Sudah Bisa Dipesan di Indonesia, Bonus hingga Rp 15 Juta

- Oppo resmi membuka keran pemesanan awal (early pre-order) lini ponsel terbarunya, yaitu Oppo Reno 13 Series di Indonesia pada Minggu (5/1/2025).
Perangkat ini sudah dapat dipesan secara offline/luring di Oppo Experience Store, Oppo Gallery, dan toko rekanan resmi Oppo di seluruh Indonesia
Dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Senin (6/1/2025), periode early pre-order akan dibuka hingga Rabu, (15/1/2025) pekan depan.
Di periode ini, konsumen akan bisa membeli kode voucher senilai Rp 200.000. Kode voucher ini nantinya bisa digunakan untuk mengeklaim beragam bonus ekstra ketika membeli salah satu tipe Oppo Reno 13 Series.
Bonus yang ditawarkan diklaim mencapai lebih dari Rp 15 juta.
Lebih detailnya, salah satu bonus tersebut mencakup aksesori audio TWS Oppo Enco Air 4 gratis untuk pembelian Reno 13 5G, serta Magnetic Case dan Card Holder gratis untuk pembelian Reno 13 F Series (4G dan 5G).
Baca juga: Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
Selain aksesori, bonus belasan juta rupiah tadi juga meliputi cashback hingga Rp 750.000, cicilan 0 persen dari berbagai bank mitra Oppo, voucher Umrah, dan aneka voucher lainnya dari rekanan Oppo yang ada di Indonesia.
Nah, pengguna yang tertarik melakukan early pre-order Oppo Reno 13 Series bisa langsung mengunjungi Oppo Experience Store, Oppo Gallery, dan toko serta e-commerce rekanan resmi Oppo yang ada di seluruh Indonesia.
Oppo sendiri belum mengumbar berapa harga resmi atau kapan Oppo Reno 13 Series akan mulai dijual dan dirilis di Indonesia.
Ada kemungkinan peluncuran ponsel ini akan digelar setelah periode early pre-order berakhir, yaitu setelah tanggal 15 Januari 2025 mendatang.

Fitur-fitur Oppo Reno 13
Mengacu pada spesifikasi di China, Oppo Reno 13 Series ditenagai dengan chipset Dimensity 8350.
Chipset ini merupakan versi khusus dari Dimensity 8300 dengan spesifikasi CPU, GPU, NPU, dan konektivitas nirkabel yang sama persis. Bedanya, Dimensity 8350 diklaim lebih hemat daya.
Baca juga: Daftar HP Oppo yang Dapat Android 15, Reno 8 Masih Kebagian
Di atas kertas, chipset Dimensity 8350 punya kecepatan hingga 3,35 GHz. Prosesor ini dipadukan dengan pengolah grafis (GPU) Mali-G615 MC6, yang disebut dapat memberikan performa gaming dan multi-tasking yang lancar.
Selain itu, Oppo Reno 13 5G dan Oppo Reno 13 Pro 5G juga dibekali chip X1 yang dikembangkan sendiri oleh Oppo.
Chip khusus ini menawarkan konektivitas yang ditingkatkan, motor linear sumbu X, dan jaringan privat komputasi awan yang berfokus pada game untuk latensi yang sangat rendah dan permainan berkecepatan tinggi.
Di luar performa hardware, kualitas (build quality) Oppo Reno 13 Series juga kini ditingkatkan.
Oppo mengeklaim bodi ponsel tersebut kini 200 persen lebih kuat dibanding rangka atau bodi ponsel biasa berbahan plastik.
Karena lebih kuat, maka ponsel ini juga disebut dapat menahan tekukan 20 persen lebih baik, serta bisa menahan benturan 36 persen lebih tangguh dibanding generasi sebelumnya.
Informasi selengkapnya mengenai desain dan spesifikasi Oppo Reno 13 Series kemungkinan akan disampaikan pihak Oppo Indonesia dalam waktu dekat.
Terkini Lainnya
- HP Vivo T4 5G Meluncur dengan Baterai 7.300 mAh dan Desain Kamera "Flagship"
- Cara Buat Jadwal Event di Chat Pribadi WhatsApp
- Game "The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered" Resmi, Bisa Dimainkan Gratis di PC Game Pass
- Smart TV Samsung X8F Mini LED Meluncur, Dilengkapi AI DeepSeek
- Mengenal Bombardiro Crocodillo, Tralalero Tralala, dll yang Viral di TikTok
- Game Delta Force Mobile Dirilis, Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- Huawei Rilis Luxeed R7 Max dan R7 Ultra, Mobil Listrik Pesaing Tesla
- Meta Blokir Fitur Apple Intelligence di Facebook dan Instagram, Persaingan AI Panas?
- HP Honor X60 GT Meluncur dengan Chip Flagship Lawas
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 50 Gambar dan Ucapan Selamat Hari Raya Galungan 2025 buat Dibagikan ke Medsos
- Insta360 X5 Resmi, Lensa Kamera Kini Bisa Digonta-ganti
- Instagram Rilis Edits, Aplikasi Video Pesaing Capcut Tersedia di Indonesia
- Instagram Batasi Live dan DM untuk Remaja di Indonesia
- Oppo K12s Resmi, "Kembaran" Oppo K13 dengan Fitur Ekstra
- Besok, Nasib iPhone 16 di Indonesia Ditentukan
- Xiaomi Luncurkan Sports Walkie Talkie, Bisa "Halo-halo" hingga 5.000 Km
- Ada Menu Baru “Transkrip Pesan Suara” di WhatsApp, Apa Fungsinya?
- 10 HP Android Flagship Paling Kencang Versi AnTuTu Edisi Desember 2024