Update Besar Facebook Messenger, Video Call Makin Jernih
- Meta, induk Facebook hingga Instagram merilis banyak fitur baru untuk aplikasi pesan Messenger. Kehadiran fitur anyar ini menjadi update besar yang dibawa Meta ke Messenger.
Pembaruan ini diumumkan Meta melalui situs resminya, pada Rabu (20/11/2024) waktu Amerika Serikat.
Secara umum, fitur baru Messenger kali ini ditujukan untuk meningkatkan kualitas panggilan video serta memudahkan mekanisme panggilan audio maupun video.
Pasalnya, menurut Meta, orang-orang di seluruh dunia menghabiskan total lebih dari 7 miliar menit per hari untuk bertelepon baik audio maupun video, melalui Facebook dan Messenger.
"Itulah sebabnya kami mengumumkan fitur-fitur baru untuk panggilan di Messenger. Bertelepon kini jadi lebih mudah, lebih andal dan lebih manyenangkan," kata Meta, dikutip KompasTekno dari situs about.fb, Jumat (23/11/2024).
Baca juga: Facebook Messenger Kini Bisa Kirim Foto HD dan File 100 MB
Salah satu fitur baru Messenger yaitu fitur panggilan video berkualitas tinggi atau High Definition (HD). Dengan begitu, tampilan masing-masing peserta dalam panggilan video yang sama, akan terlihat lebih jelas dibanding sebelumnya.
Meta juga melengkapi pengalaman video call dan telepon di Messenger dengan peredam bising (noise suppression) dan isolasi audio, agar suara pengguna terdengar lebih jelas dan berkualitas.
Dengan beberapa fitur itu, Meta mengibaratkan bahwa pengguna bisa mengobrol bersama secara online, tetapi terasa seperti berada di ruangan yang sama.
Pengaturan panggilan video HD, menurut Meta, akan diatur secara default untuk video call yang dilakukan dalam jaringan WiFi.
Namun, pengguna juga memiliki opsi untuk memakai fitur yang sama walaupun menggunakan kuota data seluler, dengan mengaktifkan opsi "Mobile data for HD video" (Data seluler untuk video HD).
Adapun pengaturan untuk meredam kebisingan di sekitar pengguna ketika bertelepon dengan Messenger dapat diakses melalui menu "pengaturan panggilan di aplikasi Messenger.
Background unik saat video call
Meta juga menghadirkan fitur latar belakang alias background berbasis kecerdasan buatan (AI) untuk panggilan video di Messenger.
Fitur ini awalnya dirilis pada September lalu sebagai tema Messenger, di mana pengguna bisa melakukan kustomisasi tema dengan gambar-gambar unik yang dihasilkan oleh Meta AI.
Dalam waktu dekat, Meta bakal membawa kemampuan yang sama untuk panggilan video di Messenger. Jadi, pengguna bisa memakai gambar yang dihasilkan AI sebagai latar belakang video.
Ketika tersedia, pengguna bisa membuat background AI yang dipersonalisi dengan cara mengeklik ikon efek > background ke Meta AI, kemudian memilih opsi background yang tersedia untuk dijadikan latar belakang video.
Terkini Lainnya
- 2 Cara agar Foto WhatsApp Tidak Tersimpan Otomatis di Galeri iPhone
- “Finish Strong” di Singapore Marathon 2024, Nge-vlog Pakai Samsung Galaxy Z Flip 6
- Nostalgia, Sony Bawa Opening Khas PlayStation 1 ke PS5
- Microsoft dan Komdigi Bikin Program Pelatihan AI, Buah Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia
- Smartphone Honor 300 dan Honor 300 Pro Resmi dengan Fast Charging 100 Watt
- Smartphone Honor 300 Ultra Meluncur dengan Chip Snapdragon 8 Gen 3 dan Kamera Telefoto
- Update Besar Facebook Messenger, Video Call Makin Jernih
- Selisih Rp 400.000, Ini Beda Samsung Galaxy A16 5G dan Galaxy A16 4G
- CEO Intel Pat Gelsinger Mengundurkan Diri
- Apa Bedanya .ORG, .COM, dan .NET? Ini Penjelasannya
- McAfee Temukan Aplikasi Pinjaman Online Berbahaya, Ada di Indonesia
- Kehadiran iPhone Layar Lipat Makin Dekat?
- 2 Cara agar WhatsApp Tidak Bisa Ditelepon Tanpa Diblokir, Mudah dan Praktis
- 2 Cara agar Nomor Tidak Dikenal Tidak Bisa Telepon WhatsApp, Mudah dan Praktis
- AWS Siap Gelar Acara "re:Invent 2024" di Las Vegas, Apa Saja yang Dibahas?
- Cara Cek Ukuran Foto dan Video WhatsApp yang Sudah Terkirim
- Bagaimana Cara Membuat Grafik di Excel? Ini Langkah-langkahnya
- Kenapa Google Drive Tidak Bisa Upload Video? Ini Penyebabnya
- Cara Menonaktifkan Fitur Autofill Password di Browser
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8