Cara Logout WhatsApp di Web Mudah dan Cepat
- WhatsApp sendiri menyediakan akses login ke beberapa perangkat. Salah satunya pengguna bisa login akun WhatsApp mereka ke web/peramban. Pengguna yang login ke web umumnya karena beberapa kebutuhan. Salah satunya memudahkan mengakses data-data yang berada di peramban atau PC.
Kendati demikian tak jarang pengguna lupa mengeluarkan WhatsApp Web sehingga akun masih terhubung di peramban tertentu. Apabila pengguna menggunakan laptop atau komputer umum tentu hal ini mengkhawatirkan. Terlebih lagi jika Anda aktif menggunakan WA Web untuk berkomunikasi pribadi dan bisnis.
Maka dari itu setelah menggunakan WhatsApp di Web, pengguna harus segera mengeluarkan akunnya demi keamanan dan kenyamanan pengguna.
Cara logout WhatsApp di Web juga mudah. Pengguna tidak perlu melakukan banyak langkah dan Anda bisa keluar akun dengan cepat. Lantas bagaimana cara logout WhatsApp di Web? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Cara logout WhatsApp di Web
- Buka akun WhatsApp Anda yang telah login di Web.
- Pada halaman WhatsApp Web klik ikon titik tiga di pojok kanan atas menu chat.
- Klik “Logout”.
- Terakhir, konfirmasi tindakan logout.
- Selanjutnya WhatsApp Web dan akun bakal secara otomatis dikeluarkan.
Cara logout WhatsApp Web lewat HP
Bagi Anda yang lupa mengeluarkan akun WhatsApp dan sudah menjangkau perangkat yang digunakan, maka bisa melakukan logout dari akun utama WhatsApp Anda di ponsel. Begini caranya.
iPhone
- Buka akun WhatsApp utama di ponsel yang biasa Anda gunakan
- Klik “Settings”
- Pilih “Linked Devices”
- Klik salah satu peramban yang Anda gunakan untuk mengakses WhatsApp Web
- Selanjutnya pilih “Logout”
- Di sini Anda juga bisa melihat riwayat aktif WhatsApp dan lokasinya
HP Android
- Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas akun WhatsApp Anda
- Pilih “Perangkat tertaut”
- Pilih salah satu peramban yang Anda gunakan untuk mengakses WhatsApp Web
- Klik salah satunya dan pilih “Logout”
- Kini akun WhatsApp Anda telah keluar
Itulah cara logout WhatsApp di web dengan mudah dan cepat. Semoga membantu.
Baca juga: Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Arti dan Harga Gift di TikTok serta Cara Menggunakannya
- Infinix GT 20 Pro 5G Meluncur, HP Gaming Harga Rp 4 Jutaan
- iQoo TWS 1e Resmi di Indonesia, Earbuds Rp 500.000 dengan Fitur ANC
- Tablet Android Pertama Poco Segera Masuk Indonesia?
- Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2 Juta