Melihat Lebih Dekat Huawei Watch Fit 3, Arloji Pintar Stylish Mirip Apple Watch
KUALA LUMPUR, - Huawei resmi meluncurkan arloji pintar (smartwatch) terbarunya, Huawei Watch Fit 3 di Malaysia pada Senin (13/5/2024). Huawei Watch Fit 3 juga akan hadir di Indonesia pada 21 Mei 2024.
Jurnalis KompasTekno Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy berkesempatan untuk hadir dalam acara Huawei Innovative Product Launch di Kuala Lumpur Convention Centre dan mencoba berbagai gadget terbaru Huawei, termasuk smartwatch Huawei Watch Fit 3.
Kami menjajal Huawei Watch Fit 3 dengan tali kulit dalam varian warna putih. Adapun varian tali yang bakal hadir di Indonesia adalah tali nilon (abu-abu), dan tali fluoroelastomer (hijau, putih, merah muda, dan hitam).
Warna smartwatch yang tersedia di Tanah Air adalah Silver (abu-abu, hijau, putih), Pink (merah jambu), dan Tarnish (hitam). Berikut kesan pertama kami mencoba smartwatch Huawei Watch Fit 3.
Desain mirip Apple Watch
Baca juga: Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Meluncur di Asia, Harga Rp 2 Jutaan
Di sebelah kanan bodi, terdapat sebuah panel yang bisa diputar (rotating crown), tombol navigasi, dan satu lubang mikrofon yang diletakkan secara berurutan.
Sementara itu, sisi kiri arloji pintar dilengkapi dengan dua lubang speaker. Adapun di bagian bawah smartwatch ini dilengkapi sensor pengukur detak jantung, sensor pengukuran inersia (IMU), dan lain-lain.
Huawei mengatakan, ini pertama kalinya crown premium Huawei diboyong ke smartwatch Huawei yang punya desain persegi. Sebelumnya crown premium ini hanya tersedia di smartwatch dengan desain lingkaran.
Adapun tombol crown di Huawei Watch Fit 3 digunakan untuk memperbesar (zoom in) atau memperkecil (zoom out) layar home screen smartwatch, menggulir (swipe) ke atas dan bawah saat menelusuri daftar aplikasi, serta berpindah dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya.
Tombol di bawah crown berfungsi untuk membuka aplikasi yang sudah ditentukan (preset), dan untuk mengaktifkan asisten suara.
Impresi kami, tombol crown ini dapat diputar dengan mudah alias tidak keras. Dengan begitu, kami bisa melakukan berbagai aktivitas seperti swipe daftar aplikasi dengan mudah.
Secara ukuran, Huawei Watch Fit 3 terbilang ringkas dengan dimensi 43,2 x 36,3 x 9,9 mm dan bobot 26 gram (tanpa tali/strap). Sebagai perbandingan, Huawei Watch Fit 3 Classic Edition berbobot 30 gram tanpa tali.
Jika diperlukan, kami bisa mengatur ukuran atau tingkat kesempitan itu dengan memanfaatkan 11 lubang yang terletak di strap smartwatch.
Strap bisa dilepas pasang dengan menekan tombol QuickLink yang terdapat di bawah tali. Kami sendiri hanya membutuhkan waktu kurang dari 2 detik untuk melepas tali Huawei Watch Fit 3.
Huawei Watch Fit 3 ini terasa kokoh dan tak mudah rusak berkat penggunaan material paduan aluminium. Arloji pintar ini dilengkapi sertifikasi tahan air dengan rating 5 ATM, sehingga pengguna tidak perlu takut apabila terkena percikan air.
Bicara soal daya tahan, Huawei Watch Fit 3 ini juga sudah dites dalam beberapa uji coba, yakni tes jatuh, tes rol, tes beban keras, tes siklus suhu, tes ketahanan air, dan masih banyak lagi.
Dengan berbagai pengujian ini, Huawei Watch Fit 3 disebut cocok untuk dibawa untuk beraktivitas di luar rumah dan untuk berolahraga.
Baca juga: Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh
Terkini Lainnya
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- 5 Besar Merek PC Global Akhir 2024 Riset Canalys, Lenovo Teratas
- HP Vivo X100 Ultra Meluncur dengan Kamera Periskop 200 MP
- Huawei Umumkan Laptop MateBook 14 2024, Segera Masuk Indonesia
- Huawei Rilis TWS FreeClip Varian Beige, Harga Rp 3 Jutaan
- PUBG Mobile Dukung Mode "120 FPS", Bisa Main di HP-HP Samsung Ini
- Huawei MateBook X Pro 2024 Meluncur, Laptop yang Ramping dan Tangguh