Telkomsel Ungkap Perubahan Trafik Data selama Bulan Puasa

- Telkomsel, melalui unit bisnis Telkomsel Enterprise merilis riset terbaru berjudul "Ramadhan Insight 2024". Seperti namanya, riset ini memaparkan sejumlah perilaku dan perubahan konsumen dalam merayakan bulan Ramadhan.
Vice President Digital Advertising, Wholesale & Interconnect Telkomsel, Arief Pradetya mengatakan riset ini bisa dipakai untuk melihat peluang bisnis berdasarkan dinamika konsumen di bulan Ramadhan.
"Melalui hasil riset ini, kami berupaya untuk memberikan wawasan yang mendalam kepada pelaku bisnis tentang perilaku konsumen selama periode Ramadan." kata Arief dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Minggu (31/3/2024).
Baca juga: Telkomsel Antisipasi Lonjakan Trafik pada Idul Fitri 2024
Salah satu hal yang disorot dalam riset ini adalah peningkatan trafik data selama bulan Ramadhan di berbagai segmen atau kategori pengguna.
Pada kategori pengguna yang biasa memainkan game alias gamer, misalnya, Telkomsel menyebut ada peningkatan trafik data sebesar 20 persen selama Ramadhan dibanding hari biasa, dan hal ini biasanya terjadi pada waktu menjelang berbuka puasa.
Dalam momen ini, Telkomsel menyebut mayoritas gamer memainkan game Mobile Legends: Bang Bang, Free Fire, dan Roblox.
Kemudian untuk segmen anak muda alias youth, Telkomsel juga mencatat bahwa segmen ini 10 persen lebih aktif di internet pada bulan Ramadhan dibanding hari biasa.
Untuk segmen pengguna yang gemar berbelanja atau berburu promo, Telkomsel menyebut kategori ini 26 persen lebih aktif menyumbang trafik data di bulan Ramadhan dibanding hari biasa.
Baca juga: Indonesia Negara Kedua Paling Banyak Googling soal Puasa dan Idul Fitri, Negara Mana yang Pertama?
Kegiatan para pencari promo ini terfokus di platform e-commerce, dan aktivitas berbelanja, menurut Telkomsel mayoritas dilakukan pada malam hari (33 persen, sebelum berbuka puasa (23 persen), dan malam hari (21 persen).
Selain peningkatan trafik data berdasarkan segmen konsumen, Telkomsel juga mengumbar beberapa temuan penting lainnya dalam riset Ramadan Insight 2024.
Beberapa di antaranya seperti platform e-commerce yang diminati, alokasi pengeluaran dan pilihan moda transportasi untuk mudik, hingga produk yang menjadi prioritas pembelian di bulan Ramadhan.
Ramadhan Insight 2024 merupakan riset perilaku konsumen yang dikumpulkan dari data platform tsurvey.id dan telco data insight. Informasi lengkap mengenai riset terbaru Telkomsel Enterprise ini bisa dibaca di tautan berikut ini.
"Kami berharap dengan di rilisnya riset Ramadan Insight 2024 ini, para pelaku bisnis dapat mengoptimalkan strategi pemasaran mereka untuk menjangkau pasar yang lebih luas dan tepat sasaran, sehingga dapat memenuhi semua kebutuhan pelanggan yang beragam selama momen Ramadhan dan mudik lebaran tahun 2024,” pungkas Arief.
Terkini Lainnya
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Smartphone Itel S24 Resmi, Kamera 108 MP Layar 90 Hz
- Konsol Game Legion Go Laris Manis, Lenovo Siapkan Suksesor?
- Lenovo: Indonesia Penting bagi Bisnis Kami
- Lenovo Klaim Rajai Pasar PC di Asia Pasifik
- Video: Vlogging dengan Xiaomi 14 di Barcelona, Sebagus Apa Hasilnya?