Bahaya Pakai Social Spy WhatsApp yang Perlu Diwaspadai, Bisa Kena Scam

- Pengguna penting untuk mengetahui bahaya Socialspy WhatsApp atau atau Social Spy WhatsApp. Socialspy WhatsApp kiranya saat ini menjadi salah satu program yang cukup ramai dicari pengguna.
Banyak pengguna yang mencari Social Spy WhatsApp untuk menyadap akun WhatsApp (WA) pengguna lain. Tujuan penyadapan itu dilakukan agar bisa melihat atau memantau isi chat di akun WA pengguna lain.
Baca juga: 10 Cara Mengetahui WhatsApp Disadap Jarak Jauh
Penyadapan akun WA bukanlah tindakan yang benar karena melanggar privasi. Meski Social Spy WhatsApp menawarkan bisa menyadap akun WA, program ini sejatinya tidak jelas asal-usulnya. Socialspy WhatsApp bukan dikembangkan oleh pihak WhatsApp.
Lantas, apakah Social Spy WhatsApp bahaya? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan lengkap di bawah ini mengenai bahaya Socialspy WhatsApp yang perlu diwaspadai.
Apa itu Socialspy WhatsApp?
Socialspy WhatsApp adalah website yang menawarkan layanan penyadapan akun WA. Saat membuka website Social Spy WhatsApp, pengguna hanya akan ditampilkan dengan logo aplikasi WhatsApp dan serangkain instruksi untuk menyadap akun.
Di website Social Spy WhatsApp, pengguna ditawarkan langkah yang sangat mudah untuk bisa menyadap akun WA. Menurut instruksi di website itu, pengguna hanya perlu memasukkan nomor telepon dari akun WA yang hendak disadap.

Kemudian, pengguna diminta melakukan verifikasi. Setelah itu, pengguna bakal langsung bisa melihat chat dari akun WA yang disadap. Akses dan langkah yang mudah inilah yang mungkin membuat Social Spy WhatsApp ramai dicari pengguna.
Namun, sebagaimana sempat disinggung di atas, Social Spy WhatsApp bukanlah program resmi yang dikembangkan oleh WhatsApp. Jadi, keamanan Social Spy WhatsApp sangat diragukan. Adapun bahaya Socialspy WhatsApp adalah sebagai berikut.
Bahaya Socialspy WhatsApp
Socialspy WhatsApp pada dasarnya merupakan website atau program yang mengandung scam. Kemampuannya untuk menyadap akun WA hanyalah iming-iming untuk mengelabui pengguna. Proses verifikasi di website itu rupanya hanya kedok belaka.
Menurut pengamat keamanan siber dari Vaksin.com, Alfons Tanujaya, SocialSpy WhatsApp sebenarnya hanya aplikasi scam atau penipuan.
Baca juga: 3 Cara Menghentikan WhatsApp Disadap Jarak Jauh, Penting buat Mengamankan Akun
Sebagai informasi, aplikasi scam merupakan aplikasi yang menyamar atau mendaku sebagai aplikasi lain, di mana dalam kenyataannya, fungsi utama aplikasi tidak sesuai dengan deskripsinya.
Aplikasi ini akan menipu calon korban, dengan cara mengarahkan korban situs iklan berkedok verifikasi.
"Ini adalah scam. Jadi, korban dikelabuhi dengan layar animasi seakan-akan proses memata-matai nomor yang diincarnya berjalan," kata Alfons melalui pesan singkat kepada KompasTekno, pada Selasa (17/5/2022).
"Ketika aplikasi (SpocialSpy WhatsApp) dibuka, pengguna malah diarahkan ke situs iklan berkedok verifikasi," imbuhnya.
Benar saja, saat dicoba KompasTekno, laman SocialSpy WhatsApp justru menampilkan verifikasi pengguna dengan mengisi beberapa survey. Jika salah satu pilihan survey diklik, nantinya pengguna justru akan diarahkan pada situs iklan tertentu.
Terkini Lainnya
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Macam-macam Komponen Penyusun Komputer, Jenis, dan Fungsinya yang Perlu Diketahui
- Inilah Energizer Hard Case P28K, HP dengan Baterai 28.000 mAh
- Xiaomi Luncurkan Watch 2, Arloji Pintar Versi "Murah" dengan WearOS
- Smartphone Honor Magic 6 Pro Rilis Global, Bawa Fitur AI dan Layar ala Dynamic Island
- Melihat Lebih Dekat Xiaomi 14, Flagship Ringkas dengan Kamera Leica