Cara Bikin Daftar Poin, Nomor, dan Blok Kata di WhatsApp

- WhatsApp merilis fitur baru yang memudahkan penulisan di aplikasi. Fitur ini membantu pengguna yang ingin mengubah penulisan dengan gaya format tertentu. Beberapa format tertentu, seperti teks dengan daftar poin, nomor, dan blok kata tertentu di WhatsApp.
Keempat format penulisan ini berguna bagi pengguna yang ingin menyampaikan pesan tertentu lebih rapi agar mudah dipahami. Misalnya saja daftar poin atau nomor membantu susunan teks menjadi lebih ringkas dan mudah dimengerti pembaca, terlebih lagi isi pesan cukup penjang dan padat.
Sedangkan blok kata membantu pengguna menandai kata-kata tertentu yang dirasa ingin ditekankan. Fitur ini baru saja rilis Februari 2024, pengguna bisa mencobanya di aplikasi WhatsApp Android, iOS, atau Web/Desktop.
Lanats bagaimana cara membuat daftar poin, nomor, dan blok kata? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: WhatsApp Rilis Format Teks Baru, Bisa Bikin Daftar Poin, Nomor, dan Kutipan
Cara bikin daftar berpoin di pesan WhatsApp
- Buka aplikasi WhatsApp Anda
- Pilih salah satu kontak yang ingin Anda kirimi pesan
- Tempatkan kursor pada bagian kolom pesan
- Selanjutnya gunakan tanda “-” diikuti dengan satu spasi. (Misalnya saja - 1 nantinya tanda strip akan berubah menjadi tanda poin bulat)
Cara bikin daftar bernomor di WhatsApp
- Buka aplikasi WhatsApp Anda
- Pilih salah satu kontak yang ingin Anda kirimi pesan
- Tempatkan kursor pada bagian kolom pesan
- Selanjutnya gunakan 1 atau 2 digit, diikuti titik satu spasi. (Misalnya saja 1.)
Cara bikin blok kata di pesan WhatsApp
- Fitur ini membantu pengguna untuk menyoroti teks atau kalimat tertentu. Cara pakaianya:
- Buka aplikasi WhatsApp Anda
- Pilih salah satu kontak yang ingin Anda kirimi pesan
- Tempatkan kursor pada bagian kolom pesan
- Selanjutnya gunakan tanda “>” diikuti dengan satu spasi. (Misalnya > KompasTekno)
Cara bikin kode berderet
Format ini membantu pengguna dapat membedakan informasi spesifik dalam kalimat. Nantinya, format teks yang ditampilkan akan berbeda dari teks biasa, karena dilapisi dengan lapisan berwarna abu-abu.
- Buka aplikasi WhatsApp Anda
- Pilih salah satu kontak yang ingin Anda kirimi pesan
- Tempatkan kursor pada bagian kolom pesan
- Selanjutnya gunakan tanda petik terbalik “ ‘ ” diikuti dengan satu spasi. (Misalnya ‘ ‘KompasTekno)
Baca juga: Penyebab Akun Tidak Diizinkan Menggunakan WhatsApp karena Spam, Penting Diketahui
Pantauan KompasTekno, fitur ini sudah bisa dicoba oleh pengguna di Indonesia, khususnya untuk pengguna WhatsApp Android versi 2.24.3.81. Pengguna yang masih belum menerima fiturnya dapat memperbarui WhatsApp di Google Play Store atau App Store.
Sebelum fitur-fitur format teks ini muncul, WhatsApp juga memungkinkan pengguna untuk mengubah teks menjadi miring, garis bawah, bold, dan dicoret. Tutorial tersebut dapat disimak di artikel “Cara Ubah Huruf di WhatsApp Jadi Miring, Tebal, dan Dicoret”. Selamat mencoba.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Korban iPhone Hilang Gugat Apple Rp 84 Miliar
- Samsung Rilis Lagi Antarmuka One UI 7, Ini Daftar 10 HP Galaxy yang Kebagian
- Cara Cepat Lihat Jumlah Dislike Video YouTube
- Smartphone Huawei Enjoy 80 Resmi, Bawa Baterai Jumbo Harga Rp 2 Jutaan
- Masih Pakai iPhone 6s? Ini Risikonya
- Facebook Dianggap Ketinggalan Zaman, Meta Susah Payah Cari Solusinya
- Cara Scan Dokumen di WhatsApp Langsung, Praktis dan Cepat
- Kartu Grafis Nvidia GeForce RTX 5060 Ti Dijual di Indonesia, Harga Rp 7 Jutaan
- Cara Mengetahui Waktu Upload File di Google Drive dengan Mudah
- HP Vivo T4 5G Meluncur dengan Baterai 7.300 mAh dan Desain Kamera "Flagship"
- Cara Buat Jadwal Event di Chat Pribadi WhatsApp
- Game "The Elder Scrolls IV: Oblivion Remastered" Resmi, Bisa Dimainkan Gratis di PC Game Pass
- Smart TV Samsung X8F Mini LED Meluncur, Dilengkapi AI DeepSeek
- Mengenal Bombardiro Crocodillo, Tralalero Tralala, dll yang Viral di TikTok
- Game Delta Force Mobile Dirilis, Sudah Bisa Di-download di Indonesia
- Cara Pasang E-mail Verifikasi di WhatsApp biar Makin Aman
- Iklan SMS di HP Jadi Lebih Menarik dengan Teknologi RCS
- 5 Cara Buka File PDF di HP Android dan iPhone
- Ponsel Lipat Huawei Pocket 2 Meluncur dengan 4 Kamera dan Komunikasi Satelit
- Xiaomi 14 Pro Titanium Resmi, Edisi Khusus Punya Koneksi Satelit