cpu-data.info

Bocoran Kamera Samsung Galaxy S24 Ultra, Bisa Rekam Video 4K 120 FPS

Samsung Galaxy S23 Ultra dalam pilihan warna cream, phantom black, lavender, dan green.
Lihat Foto

- Samsung diyakini akan merilis ponsel flagship terbarunya, Samsung Galaxy S24 pada 17 Januari 2024 pukul 10.00 pagi waktu Amerika Serikat (AS) atau 18 Januari 2024 pukul 01.00 WIB.

Meski belum dirilis, sudah banyak bocoran terkait lini ponsel suksesor Samsung S23 series berseliweran di dunia maya. Salah satunya soal kemampuan kamera Samsung Galaxy S24 Ultra.

Samsung Galaxy S24 Ultra konon akan dirumorkan bisa merekam video dengan resolusi 4K pada 120 Frame Per Second (FPS). Artinya, kamera Samsung S24 Ultra dapat menghasilkan video dengan kualitas dan detail yang tinggi serta pergerakan yang mulus.

Adapun bocoran kemampuan kamera Samsung S24 Ultra ini datang dari pembocor gadget kenamaan, Ice Universe. Ia seringkali memberikan bocoran soal gadget terbaru dengan akurat.

Kendati demikian, ia mengatakan bahwa kemampuan perekaman 4K 120 FPS ini masih dalam uji coba.

"Perlu saya tekankan bahwa fungsi (perekaman video 4K pada 120 FPS) ini mungkin tidak akan dipertahankan pada akhirnya. Fitur ini masih diuji coba," tulis Ice Universe lewat akun X Twitter dengan handle @UniverseIce.

 Baca juga: Samsung Galaxy A15 4G dan A15 5G Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 2 Jutaan

Meningkat dari Samsung S23 Ultra

Jika rumor ini akurat, kamera Samsung S24 Ultra bakal mengalami peningkatan dibanding Samsung S23 Ultra.

Kamera Samsung Galaxy S23 Ultra juga mendukung perekaman video resolusi 4K. Namun, terbatas pada 60 FPS.

Masih soal kamera, bocoran sebelumnya mengeklaim bahwa Samsung Galaxy S24 Ultra konon memiliki kamera utama 200 MP, kamera ultra wide 12 MP, kamera telefoto 10 MP (3x zoom optis), dan kamera telefoto 50 MP (5x zoom optis).

Sebagai perbandingan, Samsung Galaxy S23 Ultra dibekali kamera utama 200 MP, kamera ultra wide 12 MP, kamera telefoto 10 MP, dan kamera periskop 10 MP. Artinya, spesifikasi kamera Samsung S24 Ultra juga mengalami peningkatan.

Selain urusan fotografi, bocoran Samsung S24 juga menyangkut bonus pre-order.

Menurut pembocor gadget di platform blog Naver, Samsung konon memungkinkan pengguna untuk melakukan upgrade ke varian memori penyimpanan yang lebih tinggi, tanpa mengeluarkan biaya tambahan.

Strategi ini sebelumnya sudah dilancarkan Samsung lewat peluncuran produk foldable-nya.

Tak hanya bonus berupa upgrade, Samsung kemungkinan juga akan menyediakan bonus berupa kupon diskon pembelian Samsung Galaxy Watch dan Samsung Galaxy Buds FE. Perusahaan asal Korea Selatan ini bisa jadi juga menghadirkan promosi tukar tambah.

Sementara itu, perusahaan teknologi itu sudah mengumbar sejumlah bonus pre-order Samsung S24 series di Indonesia. Bila konsumen melakukan pre-order, Samsung akan memberikan sejumlah benefit termasuk proteksi Samsung Care Plus hingga satu tahun.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat