iQoo 12 5G: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Ponsel flagship iQoo 12 resmi meluncur di Indonesia, Kamis (7/12/2023). iQoo 12 5G hadir sebagai suksesor iQoo 11 yang dirilis tahun lalu. iQoo 12 juga menjadi HP flagship kedua iQoo di Tanah Air.
Sebagai penerus, iQoo 12 membawa sejumlah peningkatan. Misalnya, dari aspek chipset yang kini menggunakan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3. Chipset Qualcomm tercanggih yang baru dirilis pada November 2023 lalu.
Di Indonesia, iQoo 12 yang diotaki Snapdragon 8 Gen 3 itu dipadankan dengan RAM 16 GB dan penyimpanan media 512 GB. Ada fitur RAM Extended sebesar 16 GB.
Ponsel gaming dari sub-merek Vivo ini turut dilengkapi Supercomputing Chip Q1 atau chip e-sports. Chip Q1 yang dikembangkan secara mandiri oleh Vivo ini bertugas untuk mengoptimalkan kinerja HP saat bermain game, seperti untuk untuk memastikan kelancaran permainan hingga 144 Hz (pada 1080P).
iQoo 12 kini juga memiliki sistem pendinginan dengan 6K Vapor Chamber Cooling System untuk meningkatkan pengalaman bermain game pengguna.
Baca juga: iQoo Z7s 5G Resmi, Kamera 64 MP Harga Rp 3 Jutaan
Fitur unggulan lain yang ditawarkan iQoo 12 adalah kamera telefoto 64 MP yang dilengkapi zoom optis 3x, zoom digital 100x, serta OIS.
Kamera telefoto itu ditemani, dua kamera belakang lain yang terdiri dari kamera ultrawide 50 MP (f/2.0, bidang pandang 119 derajat) dan kamera utama 50 MP (f/1.68) dengan sensor OmniVision OV50H 1/1.3 inci dengan OIS. Sementara kamera depannya beresolusi 16 MP.
Untuk daya, iQoo 12 ditopang baterai 5.000 mAh dengan fitur fast charging 120 watt dengan kabel. iQoo 12 sudah menjalankan sistem operasi Android 14 dilapisi sistem antarmuka FuntouchOS 14.
Baca juga: iQoo 12 5G Resmi, HP Snapdragon 8 Gen 3 Pertama di Indonesia
Ponsel ini juga dibekali fitur pendukung seperti konektivitas 5G, dual SIM, NFC, WiFi 7, USB-C, speaker stereo, Bluetooth 5.4, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs resmi iQoo Indonesia.
Bodi iQoo 12 dengan desain datar alias flat frame memiliki dimensi panjang 163,22 mm, lebar 75,88 mm, ketebalan 8,1 mm dengan bobot 203,7 gram.
Di Tanah Air, iQoo 12 ditawarkan dalam pilihan warna Alpha (putih) dan Legend (hitam). Ponsel ini bisa dipesan (pre-order) pada periode 7-11 Desember 2023 lewat marketplace rekanan dan toko resi Vivo.
Adapun banderol harga iQoo 12 5G di Indonesia adalah Rp 11 juta untuk satu-satunya varian RAM 16/512 GB.
Spesifikasi iQoo 12 di Indonesia beserta harganya selengkapnya bisa disimak melalui tabel berikut.
Spesifikasi iQoo 12 di Indonesia | |
Layar | AMOLED 6,78 inci, resolusi 2.800 × 1.260 piksel, refresh rate 144 Hz, tingkat brightness maksimum 3.000 nits |
Dimensi dan bobot | 163,22 × 75,88 × 8,1 mm 203,7 gram |
Chipset | Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 (4nm) CPU: Octa-core (1x3.3 GHz Cortex-X4 & 5x3.2 GHz Cortex-A720 & 2x2.3 GHz Cortex-A520) GPU: Adreno 750 |
RAM/storage | RAM: 16 GB (+ extended RAM 16 GB) Storage: 512 GB |
Kamera belakang |
Kamera utama 50 MP (f/1.68, sensor OmniVision OV50H 1/1.3 inci, OIS) |
Kamera depan | Kamera selfie 16 MP |
Baterai | 5.000 mAh, fast charging 120 watt |
SIM dan konektor | Dual SIM, USB Type-C |
Sistem operasi | Android 14 dilapisi sistem antarmuka FuntouchOS 14 |
Fitur lain | In-display fingerprint scanner, konektivitas 5G, dual SIM, NFC, WiFi 7, speaker stereo, Bluetooth 5.4 |
Warna | Alpha (putih) dan Legend (hitam) |
Harga iQoo 12 | Rp 11 juta (16/512 GB) |
Terkini Lainnya
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Xiaomi Redmi 13C: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Laptop Gaming Lenovo Legion 9i Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 77 Juta
- Chatbot AI "Grok" yang Bisa Bercanda Hadir di X Twitter
- Lenovo Legion Go dan Legion Glasses Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, Ini Harganya
- WhatsApp Kini Bisa Kirim Pesan Suara Rahasia, Bisa Terhapus Otomatis